Pengalaman Berlibur di Legoland Malaysia: Destinasi Edutainment dengan Segudang Aktivitas Seru
Kamis, 10 Oktober 2024 - 17:59 WIB
Legoland Water Park merupakan area andalan ketiga di Legoland Malaysia. Berselancar di kolam ombak Lego, mengapung di sepanjang sungai malas sembari menyusun Lego, dan berbagai macam seluncuran yang membangkitkan adrenalin akan membuat pengunjung betah berlama-lama di area ini.
Divisional Director Legoland Malaysia Resort, CS Lim mengatakan Legoland Malaysia merupakan destinasi wisata kompletyang cocok untuk keluarga dengan anak-anak.
"Kami adalah satu-satunya yang dapat memiliki taman bermain dengan tema Lego sepenuhnya. Yang membuat kami unik adalah kombinasi edutainment, yaitu edukasi dan hiburan. Anak-anak bisa bermain sekaligus belajar di sini," ujarnya dalam kunjungan SINDOnews dan sejumlah media ke Johor Bahru, Malaysia, Selasa (8/10/2024).
CS Lim menuturkan Legoland Malaysia tidak hanya sekadar taman bermain keluarga. Sembari berwisata, anak-anak juga bisa mempelajari banyak hal.
"Kami juga memiliki banyak kelas, seperti kelas robotik dan juga kelas konservasi, mengajarkan semua orang tentang bagaimana Anda menjaga lautan di Sealife. Jadi ini adalah tempat edutainment yang menyenangkan," paparnya.
Untuk memberikan pengalaman baru yang mengesankan ke pengunjung, Legoland Malaysia selalu berinovasi dengan menambah berbagai atraksi baru setiap tahunnya. Yang cukup ikonik adalah Miniland Amazing Malaysia, area ini menampilkan replika berbagai landmark ikonik di Malaysia dan Asia Tenggara dalam bentuk miniatur Lego.
Replika Tanah Lot, Bali dari Lego dipajang diMiniland Amazin, Legoland Malaysia
Bulan Oktober ini, Legoland juga menghadirkan tema Halloween di berbagai sudutnya. Pada Desember bertepatan dengan perayaan Natal, Legoland hadir dengan pohon Natal terbesar dari Lego di Asia Tenggara.
Hal yang sama juga berlaku pada momen Lebaran. Wisatawan yang datang ke Legoland akan diajak membuat ketupat menggunakan lego.
Divisional Director Legoland Malaysia Resort, CS Lim mengatakan Legoland Malaysia merupakan destinasi wisata kompletyang cocok untuk keluarga dengan anak-anak.
"Kami adalah satu-satunya yang dapat memiliki taman bermain dengan tema Lego sepenuhnya. Yang membuat kami unik adalah kombinasi edutainment, yaitu edukasi dan hiburan. Anak-anak bisa bermain sekaligus belajar di sini," ujarnya dalam kunjungan SINDOnews dan sejumlah media ke Johor Bahru, Malaysia, Selasa (8/10/2024).
CS Lim menuturkan Legoland Malaysia tidak hanya sekadar taman bermain keluarga. Sembari berwisata, anak-anak juga bisa mempelajari banyak hal.
"Kami juga memiliki banyak kelas, seperti kelas robotik dan juga kelas konservasi, mengajarkan semua orang tentang bagaimana Anda menjaga lautan di Sealife. Jadi ini adalah tempat edutainment yang menyenangkan," paparnya.
Untuk memberikan pengalaman baru yang mengesankan ke pengunjung, Legoland Malaysia selalu berinovasi dengan menambah berbagai atraksi baru setiap tahunnya. Yang cukup ikonik adalah Miniland Amazing Malaysia, area ini menampilkan replika berbagai landmark ikonik di Malaysia dan Asia Tenggara dalam bentuk miniatur Lego.
Replika Tanah Lot, Bali dari Lego dipajang diMiniland Amazin, Legoland Malaysia
Bulan Oktober ini, Legoland juga menghadirkan tema Halloween di berbagai sudutnya. Pada Desember bertepatan dengan perayaan Natal, Legoland hadir dengan pohon Natal terbesar dari Lego di Asia Tenggara.
Hal yang sama juga berlaku pada momen Lebaran. Wisatawan yang datang ke Legoland akan diajak membuat ketupat menggunakan lego.
Lihat Juga :
tulis komentar anda