5 Cara Membersihkan Ginjal secara Alami, Penting Cukupi Asupan Air Putih

Selasa, 12 November 2024 - 09:00 WIB
Antioksidan dapat membantu melindungi ginjal dari kerusakan akibat radikal bebas. Beberapa buah-buahan seperti cranberry, blueberry, dan anggur merah kaya akan antioksidan yang baik untuk kesehatan ginjal.

Selain itu, cranberry juga diketahui mengandung senyawa yang dapat membantu mencegah infeksi saluran kemih, yang jika tidak ditangani dapat merusak ginjal.

3. Kurangi Konsumsi Garam dan Gula



Konsumsi garam dan gula berlebih dapat membebani ginjal karena kedua zat ini dapat meningkatkan tekanan darah dan gula darah, yang berpotensi merusak ginjal dalam jangka panjang. Mengurangi asupan garam membantu menurunkan risiko hipertensi, yang merupakan salah satu penyebab utama penyakit ginjal.

Sementara itu, menghindari gula berlebih membantu mengontrol kadar insulin dan mencegah diabetes, yang juga merupakan faktor risiko bagi ginjal.

4. Mengonsumsi Herbal



Beberapa herbal diketahui dapat mendukung kesehatan ginjal. Di antaranya adalah daun seledri, teh hijau, dan kunyit. Daun seledri misalnya, memiliki efek diuretik yang membantu meningkatkan produksi urine, sehingga racun lebih cepat dikeluarkan dari tubuh.

Teh hijau kaya akan antioksidan yang dapat melindungi jaringan ginjal dari kerusakan. Sementara kunyit memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mencegah peradangan pada ginjal.



5. Olahraga Teratur

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More