4 Olahraga yang Bisa Menghilangkan Perut Buncit

Sabtu, 09 Januari 2021 - 12:33 WIB
Umumnya, orang tak suka dengan perut buncit. Bukan hanya tak sedap dipandang, juga mendekatkan pada ragam penyakit. Anda bisa menghilangkannya dengan olahraga. Foto/Times of India.
JAKARTA - Umumnya, orang tidak suka dengan perut buncit . Bukan hanya tak sedap dipandang mata, juga mendekatkan pada ragam penyakit. Jenis lemak pada perut buncit disebut lemak visceral, yang dikaitkan dengan diabetes tipe 2, penyakit jantung, dan kondisi lainnya.

Sementara, perut buncit menjadi masalah utama bagi sebagian besar orang. Pilihan makanan yang tidak sehat, kebiasaan gaya hidup yang buruk dan duduk seharian di depan laptop menyebabkan penumpukan lemak terutama di bagian tengah, menjadi beberapa penyebab. (Baca juga: Nathalie Holscher Pamer Perut Buncit, Netizen: Sehat-sehat ya Bumil )

Melansir Times of India, berikut 4 jenis latihan yang bekerja terutama pada otot perut dan membantu membakar semua lemak ekstra dari bagian tengah. Anda perlu melakukan masing-masing latihan ini selama 45 detik, diikuti dengan istirahat 15 detik.



1. Flutter kicks

Langkah 1: Berbaring telentang dengan kaki rapat dan tangan di bawah bokong.

Langkah 2: Angkat kaki kanan Anda dari lantai sedikit melewati ketinggian pinggul. Pada saat yang sama, angkat kaki kiri sehingga melayang beberapa inci dari lantai. Punggung Anda harus di atas tanah.

Langkah 3: Tahan posisi ini selama 5 detik, lalu ganti posisi kaki, buat gerakan tendangan mengepak.

Langkah 4: Untuk membuat latihan ini lebih menantang, angkat kepala dan leher Anda dari lantai.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More