Tetap Produktif di Masa Pandemi, Devano Rilis Single Baru 'Rembulan'

Minggu, 28 Februari 2021 - 18:31 WIB
Devano saat peluncuran single terbarunya Rembulan. Foto/Dok Devano
JAKARTA - Musisi muda Devano Danendra menunjukan produktivitas di tengah kondisi pandemidengan merilisSingle terbaru bertajuk 'Rembulan'.Remaja kelahiran 23 September 2002 ini membuktikan diri bahwa pandemi bukanlah alasan untuk musisi tidak produktif berkarya selama setahun terakhir. Kesempatan tidak bisa manggung digunakan anak dari pedangdut Iis Dahlia tersebut untuk menghabiskan waktu lebih banyak di dalam studio musik.

Tidak tanggung-tanggung, dalam setahun terakhir, dia bahkan sudah mampu untuk menghasilkan sebuah album. Bahkan lagu yang ada di dalam bank karyanya lebih dari cukup untuk album tersebut.

"Selama pandemi justru makin kreatif dimana ada total ada 15 lagu yang aku buat. Tapi yang masuk ke dalam album itu hanya 12 lagu meski kangen banget manggung langsung ketemu fans tapi mau gimana kondisi begini. Aku pengen geber setahun pandemi ini jadi momen penting alhamdulilah fans antusias menunggu banget video yang akan rilis," ujar Devano Danendra dalam jumpa pers virtual peluncuran single baru 'Rembulan' yang diikuti SINDOnews.com.



Sayangnya, album itu masih ditahan oleh Devano Danendra. Ia masih akan menunggu waktu yang pas untuk merilisnya. Sedangkan tiga lagu yang tidak masuk ke dalam album tersebut masih akan ditabung. Siapa tahu, menurutnya, ada kesempatan untuk bisa merilis tiga karyanya tersebut.



Sebagai langkah awal dari perjalanan album itu, Ia merilis sebuah single berjudul 'Rembulan'.Yang menarik, di video musik lagu ini, ia tampil berbeda dengan koreografinya. Selain itu, dalam video klipnya, Devano juga ditemani oleh Naura Ayu sebagai model. Mereka membuat jalan cerita layaknya pasangan yang sedang jatuh cinta. "Yang sulit itu karena aku tinggi, jadi kata koreografernya orang tinggi itu akan terlihat kaku dan bungkuk," papar Devano Danendra.

Lagu 'Rembulan' ini merupakan lagu ciptaannya sendiri dibantu dengan rekannya Ape ini tercipta ketika menjelang dini hari dirinya tengah memandang bulan yang bersinar diantara kegelapan malam di tengah masa pandemi yang justru membuatnya produktif menciptakan sebuah karya karena banyak menghabiskan waktu di rumah saja.



“Kalo bicara proses ini lagu hasil pandemi diciptakan setahun lalu meski kegiatan manggung di stop off air malah justru memicu ciptakan lagu dan proses kreatif sampai ciptakan lagu banyak dan rembulan ini terinspirasi dari bulan karena ide menciptakan lagu pas jam 12 malam sambil memandang bulan sambil menulis lirik setiap memandang bulan semakin bisa dapat inspirasi menurut gue jam 12 malam waktu tepat kita mengalun bisa mendapatkan inspirasi lagu ini,” jelasnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More