Atta Ceritakan Keseruan Malam Pertama dengan Aurel Hermansyah
Selasa, 06 April 2021 - 12:50 WIB
JAKARTA - Atta Halilintar menceritakan keseruan malam pertama dengan sang istri, Aurel Hermansyah . Hal ini diungkapkan Atta lewat video di kanal YouTube-nya.
Pasangan suami istri yang menikah di Hotel Raffles , Jakarta pada Sabtu (3/4) ini mengaku sangat bahagia. Kendati demikian, Atta tak memungkiri bahwa dirinya cukup kelelahan menerima tamu yang hadir di akad nikah dan resepsi.
Bahkan, saking lelahnya, Atta sampai menyebut bahwa dirinya tidak akan langsung menjalani malam pertama bersama sang istri. Sebab, ia merasa bahwa tulangnya mulai encok.
"Aduh, ini mah kita nggak jadi malam pertama guys. Keburu encok, kopong nih lutut," canda Atta dalam video tersebut dikutip Selasa (6/4).
Lucunya, Aurel justru meminta timnya untuk menghitung uang hasil pemberian dari para tamu. Tak lupa Atta mengucapkan terima kasih kepada para tamu yang menyempatkan hadir dan memberinya hadiah.
"Habis acara ini kita lagi malam pertama, ini belakang lagi ngitung duit guys. Lihat guys, disuruh Mpok Nur ngitung duit dulu katanya. Makasih ya teman-teman yang udah ngasih, semoga kemurahan hatinya diberkati," ucap Atta.
Setelahnya, Atta terlihat langsung menghampiri Aurel yang sudah berada di atas tempat tidur. Dengan kondisi lampu yang dimatikan, Atta mengatakan bahwa suasana kamar pengantin sudah cukup mendukung untuk melaksanakan malam pertama.
"Nah udah gelap ni guys, tuh guys suasananya udah bener-bener malem pertama bro. Hai sayang. Ini adalah vlog malam pertama. Oke guys, kita mau tidur dulu ya, love you, thank you semua buat malem ini," kata Atta.
Pasangan suami istri yang menikah di Hotel Raffles , Jakarta pada Sabtu (3/4) ini mengaku sangat bahagia. Kendati demikian, Atta tak memungkiri bahwa dirinya cukup kelelahan menerima tamu yang hadir di akad nikah dan resepsi.
Bahkan, saking lelahnya, Atta sampai menyebut bahwa dirinya tidak akan langsung menjalani malam pertama bersama sang istri. Sebab, ia merasa bahwa tulangnya mulai encok.
"Aduh, ini mah kita nggak jadi malam pertama guys. Keburu encok, kopong nih lutut," canda Atta dalam video tersebut dikutip Selasa (6/4).
Lucunya, Aurel justru meminta timnya untuk menghitung uang hasil pemberian dari para tamu. Tak lupa Atta mengucapkan terima kasih kepada para tamu yang menyempatkan hadir dan memberinya hadiah.
"Habis acara ini kita lagi malam pertama, ini belakang lagi ngitung duit guys. Lihat guys, disuruh Mpok Nur ngitung duit dulu katanya. Makasih ya teman-teman yang udah ngasih, semoga kemurahan hatinya diberkati," ucap Atta.
Setelahnya, Atta terlihat langsung menghampiri Aurel yang sudah berada di atas tempat tidur. Dengan kondisi lampu yang dimatikan, Atta mengatakan bahwa suasana kamar pengantin sudah cukup mendukung untuk melaksanakan malam pertama.
"Nah udah gelap ni guys, tuh guys suasananya udah bener-bener malem pertama bro. Hai sayang. Ini adalah vlog malam pertama. Oke guys, kita mau tidur dulu ya, love you, thank you semua buat malem ini," kata Atta.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda