4 Kiat Atasi Insomnia pada Malam Hari

Selasa, 19 Oktober 2021 - 01:10 WIB
Mengatur kebiasaan jadwal tidur yang baik dapat memudahkan tubuh untuk beristirahat, sehingga bisa menghindari insomnia.

Pola tidur yang buruk dan juga tidak tetap atau sering berubah-ubah dapat menjadi pemicu insomnia, karena mengganggu ritme sirkadian yang berfungsi mengatur metabolisme tubuh. Hal ini juga akan memengaruhi siklus tidur dan bangun pada pagi hari.

3. Mengonsumsi Makanan Sehat

Hindari mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung kafein sebelum tidur. Sebab, apabila tubuh mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung 400 miligram kafein enam jam sebelum tidur dapat memengaruhi kualitas tidur.

Selain minuman berkafein, hindari minum minuman beralkohol yang dapat membuat tubuh merasa lelah dan pusing pada keesokan hari.



4. Membuat Suasana Nyaman

Suasana kamar yang tidak nyaman dapat memicu insomnia pada diri seseorang. Hal ini kerap terjadi karena tubuh serta pikiran membutuhkan suasana yang nyaman dan tenang.

Apabila insomnia terjadi secara berkepanjangan, cobalah untuk mengubah pengaturan kamar atau ganti lampu tidur menjadi lebih redup. Anda juga dapat mencoba mengatur suhu kamar agar tubuh terasa lebih hangat. (Mg03)
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More