Mengenal Spinal Cord Injury, Kondisi yang Dialami Laura Anna Sebelum Meninggal Dunia

Rabu, 15 Desember 2021 - 14:12 WIB
Edelenyi Laura Anna. Foto/Instagram Laura Anna
JAKARTA - Selebgram Edelenyi Laura Anna belakangan menjadi sorotan warganet. Ia mengalami kecelakaan hingga lumpuh dan melaporkan sang mantan kekasih, Gaga Muhammad, ke polisi untuk mencari keadilan untuknya.

Pasalnya, perempuan berdarah Hungaria ini, harus menderita kelumpuhan usai mengalami kecelakaan bersama Gaga pada 8 Desember 2019 silam. Akibat kecelakaan itu, Laura Anna didiagnosis menderita spinal cord injury (SCI) atau cedera sumsum tulang belakang. Dan akhirnya selebgram inipun meninggal dunia.

Melansir dari Mayo Clinic, cedera tulang belakang terjadi ketika adanya kerusakan pada bagian sumsum tulang belakang atau saraf di ujung kanal tulang belakang. Kondisi ini menyebabkan perubahan permanen pada kekuatan, sensasi, dan fungsi tubuh lainnya di lokasi cedera.





Seperti kita tahu, sumsum tulang belakang terdiri dari kumpulan saraf yang dari bagian bawah otak hingga ke punggung Anda. Ada 31 pasang saraf yang ada di bagian sumsum tulang belakang.

Mengutip dari situs Medicine Net, cedera pada bagian atas sumsum tulang belakang dapat menyebabkan quadriplegia atau kelumpuhan di kedua lengan dan kedua kaki. Tetapi jika cedera pada sumsum tulang belakang terjadi bagian lebih bawah, maka itu dapat menyebabkan paraplegia atau kelumpuhan kedua kaki saja.

Gejala Spinal Cord Injury:

Tidak bisa bergerak

Kehilangan atau perubahan sensasi, termasuk kemampuan untuk merasakan panas, dingin, dan sentuhan
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More