Mediasi Gagal, Faisal Buka Lebar Pintu Damai Bagi Doddy Sudrajat

Rabu, 12 Januari 2022 - 14:51 WIB
Faisal membuka lebar pintu damai bagi Doddy Sudrajat meski gagal mediasi hak perwalian Gala Sky gagal. Sidang mediasi digelar di Pengadilan Agama Jakarta Barat. Foto/Novie Fauziah
JAKARTA - Faisal membuka lebar pintu damai bagi Doddy Sudrajat meski gagal mediasi hak perwalian Gala Sky gagal. Sidang mediasi digelar di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu (12/1/2022).

Berbeda dengan Faisal yang menghadiri sidang didampingi kuasa hukumnya, istri dan kedua putranya yakni Frans dan Fadly, Doddy tampak absen dari sidang kali ini.

Sandy Arifin selaku kuasa hukum Faisal mengatakan bahwa ayah Vanessa Angel itu sudah memberikan usulan perdamaian dengan kliennya. Usulan tersebut sudah di

Menanggapi usulan perdamaian besannya, Faisal mengaku siap menerima upaya itu dengan tangan terbuka. Sayangnya, usulan tersebut belum dikirimkan Doddy.

"Ya kalau perdamaian pintu kita terbuka. Bagaimana kedepannya kita lihat perkembangannya, cuma pintu kita terbuka," jelas Faisal.



Sidang mediasi yang tidak menemukan titik temu ini akan dilanjutkan pada Rabu (9/1/2022) dengan agenda pembuktian. Pada sidang mendatang, Faisal akan menghadirkan tiga saksi ahli yang identitasnya masih dirahasiakan.

Seperti diberitakan sebelumnya, Faisal menggugat hak perwalian putra Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah ke Pengadilan Agama Jakarta Barat. Doddy menjadi pihak tergugat. Dalam sidang perdana pada Rabu, 15 Desember 2021, Majelis Hakim meminta Faisal dan Doddy untuk mediasi.

Keduanya diberi waktu 2 minggu untuk mediasi di luar persidangan. Namun karena belum ada titik temu, dalam sidang pada Sabtu, 29 Desember 2021, Majelis Hakim memperpanjang waktu hingga hari ini.

(dra)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More