Pemenang Taste The Future Business Challenge asal Indonesia Berlaga di Tingkat Internasional

Kamis, 07 Juli 2022 - 09:09 WIB
Taste The Future Business Challenge merupakan ajang kompetisi bisnis virtual tingkat Asia Tenggara persembahan Mondelez International untuk memecahkan tantangan dunia bisnis di masa depan dengan berbasis metode ‘design thinking’. Kompetisi ini telah berlangsung sejak akhir Maret hingga Juni 2022 dan terbuka bagi seluruh mahasiswa, baik tingkat sarjana (S-1) maupun pascasarjana (S-2) dengan kualifikasi terbaik di kawasan Asia Tenggara.

Pada tahap National Showdown Indonesia, kompetisi tahun ini diikuti 73 tim dari seluruh wilayah Nusantara, meliputi perwakilan universitas dari Jawa, Sumatera, dan Sulawesi.

Komposisi penilaian yang dikedepankan pada kompetisi kali ini meliputi pemahaman pengguna dan kualitas penelitian pada tahap empati; ketajaman artikulasi terhadap peluang dan pernyataan How Might We; ide solusi yang jelas, berkelanjutan, dan inovatif (diinginkan, layak, dan dapat dipertanggungjawabkan); umpan balik pengguna dimasukkan secara efektif ke dalam prototipe yang disempurnakan sebagai hasil dari tahap pengujian; serta dampak keseluruhan dari ide.

“Kami berharap kompetisi ini bisa menjadi inspirasi bagi kita semua untuk bersama meningkatkan kualitas dan kompetensi generasi muda agar senantiasa siap menjawab tantangan bisnis di masa depan, baik di Indonesia maupun di tingkat internasional,” tutup Nadia.
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More