Pola Makan Ratu Elizabeth II yang Bikin Panjang Umur, Suka Cokelat dan Hindari Tepung
Jum'at, 09 September 2022 - 09:18 WIB
Foto/istimewa
House and Garden melaporkan bahwa Ratu Elizabeth II memulai harinya dengan teh Earl Grey tanpa susu dan gula. Tak lupa biskuit selalu ada sebagai teman teh. Dia kemudian mengambil sarapan utamanya di ruang makan pribadinya di Istana Buckingham dengan sereal, yoghurt, roti panggang, dan selai jeruk.
Sang Ratu juga menyukai ikan untuk sarapan, seperti yang diungkapkan dalam Dinner at Buckingham Palace, sebuah buku yang didasarkan pada buku harian dan kenangan pribadi pelayan kerajaan Charles Oliver.
4. Camilan Sore
Foto/istimewa
Di sore hari, Ratu Elizabeth II juga menyeruput teh earl grey seperti di pagi hari. Biasanya, ia juga menyantap sandwhich. Darren sebelumnya mengungkapkan bahwa nenek Pangeran William ini menyukai biskuit cokelat dan kue jahe, serta sandwich favoritnya adalah mentimun, telur, dan salmon asap.
Lihat Juga: Meghan Markle Minta Tinggal di Kastil Windsor sebelum Menikah, Ratu Elizabeth II Menolak
(dra)
tulis komentar anda