Mengenal Stroke Telinga, Gangguan Pendengaran Mendadak yang Dialami Mertua Kiky Saputri

Kamis, 09 Maret 2023 - 10:05 WIB
loading...
Mengenal Stroke Telinga,...
Penyakit stroke telinga baru-baru ini ramai diperbincangkan netizen setelah komika Kiky Saputri curhat soal gangguan kesehatan yang dialami mertuanya di Twitter. Foto/Ilustrasi/Unsplash
A A A
JAKARTA - Istilah penyakit stroke telinga baru-baru ini ramai diperbincangkan netizen setelah komika Kiky Saputri curhat soal gangguan kesehatan yang dialami mertuanya di Twitter.

"Mertua saya didiagnosa stroke kuping karena tiba-tiba pendengarannya terganggu. Disuntik dalamnya malah makin parah pendengarannya," kata Kiky di Twitter, dikutip MNC Portal, Kamis (9/3/2023).

Merasa perlu penanganan lebih lanjut, mertua Kiky Saputri pun dibawa ke Singapura. Hal yang mengejutkan, dokter di negara itu mengatakan bahwa tidak ada yang namanya stroke kuping.

Apa yang terjadi pada pasien adalah flu yang menyebabkan bindeng di telinga. Padahal, pada kenyataannya ada yang namanya stroke telinga.



Dalam dunia medis, itu disebut dengan gangguan pendengaran sensorineural mendadak atau Sudden Sensorineural Hearing Loss (SSNHL).

Dikutip dari laman Anderson Audiology, belum diketahui dengan pasti apa penyebab SSNHL. Sayangnya, ketika seseorang sudah kena 'stroke telinga', keparahannya bisa terjadi begitu cepat.

"Sebagian besar SSNHL berkembang dalam 3 hari dan hanya memengaruhi satu telinga (unilateral)," terang laman tersebut.

* Kemungkinan penyebab stroke telinga

Meski belum diketahui pasti apa penyebab masalah ini, beberapa praktisi kesehatan menyebutkan beberapa kemungkinan penyebab stroke telinga, seperti:
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1687 seconds (0.1#10.140)