5 Tips Berolahraga saat Puasa, Nomor Terakhir Lakukan Ketika Sahur

Kamis, 23 Maret 2023 - 07:46 WIB
loading...
5 Tips Berolahraga saat...
Puasa Ramadan tentunya jangan dijadikan alasan untuk tidak menjaga kondisi tubuh. Olahraga tetap bisa dilakukan agar tubuh fit dan bugar. Foto/Pexels
A A A
JAKARTA - Puasa Ramadan tentunya jangan dijadikan alasan untuk tidak menjaga kondisi tubuh. Olahraga tetap bisa dilakukan agar tubuh fit dan bugar. Namun ada beberapa pertimbangan yang perlu diperhatikan saat akan melakukan olahraga di bulan Ramadan.

Diantaranya, olahraga yang lebih singkat dan berintensitas rendah dapat membantu Anda mempertahankan tingkat kebugaran, kesehatan, serta kesejahteraan Anda selama Ramadan.

Berikut ini adalah lima tips yang bisa Anda lakukan, jika ingin tetap berolahraga saat puasa Ramadan sebagaimana dilansir dari Womens Health Magazine, Rabu (22/3/2023).

1. Temukan waktu yang paling cocok

Berolahraga dalam keadaan berpuasa bukanlah hal yang mudah, terutama jika Anda stres dengan kegiatan sehari-hari dan cuaca yang terik.



Temukan waktu terbaik untuk Anda jika ingin berolahraga, menjadi kunci utama untuk menjaga rutinitas olahraga Anda tetap aman dan berkelanjutan.

Anda bisa mencoba berlatih di saat malam hari, setelah berbuka puasa. Sehingga saat dehidrasi, Anda bisa mengisi cairan yang hilang selama berolahraga.

2. Olahraga dengan Tujuan Mempertahankan Kebugaran

Sekarang bukan waktunya untuk mencoba mencapai yang terbaik atau setidaknya 1 kali repetisi. Setidaknya mempertahankan apa yang telah Anda capai.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1688 seconds (0.1#10.140)