5 Lokasi Berburu Takjil yang Populer di Bandung, Nomor 4 Bisa Sekalian Wisata Religi

Jum'at, 31 Maret 2023 - 07:57 WIB
loading...
5 Lokasi Berburu Takjil...
Terdapat beberapa lokasi untuk berburu takjil di daerah Bandung, salah satunya alun-alun Bandung. / Foto: ilustrasi/dok. SINDOnews
A A A
BANDUNG - Sepanjang bulan Ramadan banyak dijumpai para pedagang takjil yang menjajakan beraneka ragam makanan dan minuman yang cukup menggiurkan.

Banyaknya pedagang itu pun membuat sebagian masyarakat berburu takjil. Dan kegiatan ini seperti menjadi kebiasaan yang dilakukan di bulan Ramadan.

Apabila Anda salah satu yang biasa memburu takjil menjelang berbuka, berikut rekomendasi 5 tempat berburu takjil yang populer di daerah Bandung yang bisa dikunjungi.



1. Alun-Alun Bandung


Bukan hanya untuk tujuan wisata, alun-alun Bandung juga menjadi pilihan tempat berburu takjil pertama, yang punya banyak pilihan. Anda bisa berburu takjil sambil ngabuburit di sekitar alun-alun Kota Kembang ini.

2. Taman Makam Pahlawan


Di sepanjang jalanan menuju Taman Makam Pahlawan Cikutra, Anda bisa melihat jejeran penjual takjil yang menawarkan berbagai makanan tradisional hingga makanan hits sebagai menu berbuka. Mulai dari cincau, bakso bakar, gorengan, crepes, dan masih banyak lagi. Harganya pun terjangkau, yakni mulai dari Rp2.000.

3. Jalan Dipati Ukur


Kurang afdol rasanya jika belum berburu takjil di tempat satu ini. Dikenal sebagai pusat kuliner kota Bandung, di sini ada banyak sekali pilihan takjil dan juga kafe-kafe yang aestetik.

4. Kawasan Pusdai


Kawasan Pusdai atau Masjid Pusdai terkenal sebagai pusat dakwah Islam. Masjid Pusdai sudah sejak lama jadi tempat berburu takjil warga Bandung.

Selain berburu takjil, Anda juga bisa sekalian wisata religi ke sini. Di kawasan Pusdai, ada banyak pilihan takjil dan Anda juga bisa jalan-jalan di pasar tradisional yang ada di sekitaran masjid. Harga takjil di kawasan ini juga sangat terjangkau.



5. Pasar Metro Margahayu


Pasar Metro Margahayu selalu ramai dengan pedagang takjil setiap bulan Ramadan. Anda bisa menemukan kuliner tradisional seperti awug di pasar satu ini. Pilihan lainnya juga banyak seperti aneka kolak, es campur, serabi, dan es buah.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1755 seconds (0.1#10.140)