Resep Kimbap Rendang ala Maudy Ayunda, Simple dan Enak!
loading...
A
A
A
JAKARTA - Aktris multitalenta, Maudy Ayunda baru-baru ini membagikan resep kimbap versi buatannya melalui channel YouTube Maudy. Tak seperti kimbap pada umumnya, Maudy yang ditemani sang suami Jesse Choi menunjukkan cara membuat Kimbap rendang, yang simple dan enak.
Sebagaimana diketahui, Kimbap merupakan makanan khas dari Korea Selatan, yang sudah tak asing lagi ditelinga masyarakat Indonesia.
Kimbap menggunakan bahan dasar nasi dalam pembuatannya, yang dicampur dengan berbagai isian seperti telur dadar, kimchi, tuna, mentimun, dan lainnya yang digulung lalu dipotong kecil-kecil berbentuk lingkaran.
Penasaran seperti apa cara membuatnya? Berikut adalah resep kimbap rendang ala Maudy Ayunda yang dikutip pada Selasa, (4/4/2023).
Bahan-bahan:
Rumput laut
Kimchi yang telah siap santap
3 butir telur
4 Odeng
Fish cake
1 buah Lobak
3 buah Wortel
500 gr Bayam
Daging rendang secukupnya
3 sdm minyak wijen
Nasi secukupnya
Biji wijen
Cara Membuat:
1. Dadar telur lalu potong tipis-tipis, lalu rebus bayam selama 10-12 detik, dan potong-potong wortel dan lobak secara tipis juga.
2. Angkat bayam yang telah mendidih, dan tiriskan. Tambahkan minyak wijen, lalu aduk-aduk sampai semua tercampur merata.
3. Rebus fish cake sampai matang, sisihkan. Lalu potong-potong tipis, dan tumis.
4. potong-potong rendang kecil-kecil, dan sisihkan.
5. Tambahkan minyak dan biji wijen secukupnya pada nasi, lalu aduk-aduk sampai tercampur merata.
6. Untuk mendapatkan tekstur renyah pada bagian luarnya, panaskan rumput laut di atas api kecil.
7. Ambil sedikit nasi, lalu ratakan di atas rumput laut secara tipis, dan susun isian yang diinginkan, mulai dari telur, wortel, lobak, bayam, fish cake, dan tentunya daging rendang, kemudian gulung.
8. Kimbap rendang, siap untuk dinikmati!
Sebagaimana diketahui, Kimbap merupakan makanan khas dari Korea Selatan, yang sudah tak asing lagi ditelinga masyarakat Indonesia.
Kimbap menggunakan bahan dasar nasi dalam pembuatannya, yang dicampur dengan berbagai isian seperti telur dadar, kimchi, tuna, mentimun, dan lainnya yang digulung lalu dipotong kecil-kecil berbentuk lingkaran.
Penasaran seperti apa cara membuatnya? Berikut adalah resep kimbap rendang ala Maudy Ayunda yang dikutip pada Selasa, (4/4/2023).
Bahan-bahan:
Rumput laut
Kimchi yang telah siap santap
3 butir telur
4 Odeng
Fish cake
1 buah Lobak
3 buah Wortel
500 gr Bayam
Daging rendang secukupnya
3 sdm minyak wijen
Nasi secukupnya
Biji wijen
Cara Membuat:
1. Dadar telur lalu potong tipis-tipis, lalu rebus bayam selama 10-12 detik, dan potong-potong wortel dan lobak secara tipis juga.
2. Angkat bayam yang telah mendidih, dan tiriskan. Tambahkan minyak wijen, lalu aduk-aduk sampai semua tercampur merata.
3. Rebus fish cake sampai matang, sisihkan. Lalu potong-potong tipis, dan tumis.
4. potong-potong rendang kecil-kecil, dan sisihkan.
5. Tambahkan minyak dan biji wijen secukupnya pada nasi, lalu aduk-aduk sampai tercampur merata.
6. Untuk mendapatkan tekstur renyah pada bagian luarnya, panaskan rumput laut di atas api kecil.
7. Ambil sedikit nasi, lalu ratakan di atas rumput laut secara tipis, dan susun isian yang diinginkan, mulai dari telur, wortel, lobak, bayam, fish cake, dan tentunya daging rendang, kemudian gulung.
8. Kimbap rendang, siap untuk dinikmati!
(hri)