Istana Buckingham Ungkap Alasan Meghan Markle Ogah Datang ke Penobatan Raja Charles III

Kamis, 13 April 2023 - 14:42 WIB
loading...
Istana Buckingham Ungkap...
Istana Buckingham mengungkap alasan Meghan Markle tidak akan datang ke penobatan Raja Charles III. Meghan dikabarkan memilih merayakan ulang tahun putranya. Foto/Page Six
A A A
LONDON - Istana Buckingham mengungkap alasan Meghan Markle tidak akan datang ke penobatan Raja Charles III di Westimster Abbey pada 6 Mei 2023. Meghan dikabarkan memilih merayakan ulang tahun putranya, Pangeran Archie.

Hubungan Meghan dan keluarga kerajaan yang canggung juga menjadi salah satu penyebab ibu dua anak itu enggan menghadiri penobatan Raja Charles. Karena itu, Meghan akan tetap berada di rumahnya di Montecito, Californa, sedangkan sang suami, Pangeran Harry akan terbang ke London.

Pangeran Harry dipastikan akan menghadiri penobatan Raja Charles yang bertepatan dengan ulang tahun sang anak. Seorang sumber mengatakan kepada Page Six bahwa Meghan tidak mungkin melewatkan ulang tahun putra pertamanya.

"Meghan tidak mungkin melewatkan ulang tahun putranya," kata sumber tersebut dilansir dari Page Six, Kamis (13/4/2023).



Untuk pertama kalinya, Istana Buckingham menyebut anak-anak Meghan Pangeran Archie dan Putri Lilibet dalam sebuah pernyataan yang mengonfirmasi kehadiran Pangeran Harry.

Sumber lain mengungkapkan bahwa memalukan jika kedua anak Pangeran Harry dan Meghan, Archie dan Lilibet tidak hadir pada acara bersejarah ini.

"Duke of Sussex akan menghadiri upacara Penobatan di Westminster Abbey pada 6 Mei. Duchess of Sussex akan tetap di California bersama Pangeran Archie dan Putri Lilibet," jelas Istana Buckingham.

Archie lahir di London, tetapi baru kembali ke Inggris sekali saat acara Platinum Jubilee Ratu Elizabeth Juni lalu sejak kedua orang tuanya pindah ke Amerika pada 2020. Lilibet lahir di California, merayakan ulang tahun pertamanya selama perayaan Jubilee setelah melakukan perjalanan pertamanya ke tempat asal sang ayah.



Sebelumnya, Pangeran Harry mengatakan dia menginginkan permintaan maaf dari ayahnya, Raja Charles dan sang kakak, Pangeran William terkait perilaku kasar yang mereka alami selama masih menjadi bagian dari kerajaan.

Dia memutuskan hadir di penobatan Raja Carles setelah mengirim daftar pertanyaan panjang ke Istana Buckingham soal beberapa hal. Mulai dari posisi duduk hingga keamanan untuknya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ejek Meghan Markle,...
Ejek Meghan Markle, Gwenyth Paltrow Malah Di-bully Netizen
Alasan Pangeran Harry...
Alasan Pangeran Harry Tidak Akan Pernah Menceraikan Meghan Markle
Kate Middleton Dorong...
Kate Middleton Dorong Pangeran William Buka Hati untuk Harry demi Keluarga Kerajaan
Kekhawatiran Terbesar...
Kekhawatiran Terbesar Pangeran Harry Pulang ke Inggris di Tengah Konflik Keluarga
Kebencian pada Meghan...
Kebencian pada Meghan Markle Meningkat, Dijuluki sebagai 'Kardashian'
Pangeran William Membuat...
Pangeran William Membuat Hati Kate Middleton Hancur, Gegara Harry yang Terbuang
Meghan Markle Dikecam...
Meghan Markle Dikecam Pendeta, Penampilannya Dinilai Memalukan
Pangeran Harry Diduga...
Pangeran Harry Diduga Tutupi Penyakit Menular Seksual saat Ajukan Visa
Momen Terakhir Putri...
Momen Terakhir Putri Diana Bersama Raja Charles III sebelum Kecelakaan Buat Kematiannya Makin Tragis
Rekomendasi
Pabrik Obat-obatan Ilegal...
Pabrik Obat-obatan Ilegal Digerebek Polisi di Malang, Temuannya Mengejutkan
MNC University-MarkPlus...
MNC University-MarkPlus Institute Perkuat Sinergi Akademik dan Industri
Trump Ancam Tarif 25%...
Trump Ancam Tarif 25% bagi Negara Pengimpor Minyak dari Venezuela
Berita Terkini
Brand Gaya Hidup Ini...
Brand Gaya Hidup Ini Luncurkan Kampanye 50 Tahun Made for You Since 1975
9 menit yang lalu
Billy Syahputra Lamar...
Billy Syahputra Lamar Vika Kolesnaya, Amanda Manopo Nyanyi Lagu Harusnya Kau Pilih Aku
28 menit yang lalu
Ini Geng Hits Davina...
Ini Geng Hits Davina Karamoy di Culture Shock, Paling Ngetop Se-SMA!
33 menit yang lalu
Billy Syahputra Resmi...
Billy Syahputra Resmi Melamar sang Pacar, Vika Kolesnaya: Saya Sangat Bahagia
1 jam yang lalu
Ejek Meghan Markle,...
Ejek Meghan Markle, Gwenyth Paltrow Malah Di-bully Netizen
1 jam yang lalu
Kesal Selalu Dikaitkan...
Kesal Selalu Dikaitkan dengan Rebecca Klopper, Fadly Faisal Akhirnya Pamer Foto Pacar
2 jam yang lalu
Infografis
4 Alasan Rusia Mengajak...
4 Alasan Rusia Mengajak Indonesia Bergabung ke BRICS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved