Tasyi Athasyia dan Suami Minta Maaf Buntut Kasus Karyawan Tak Digaji Viral

Rabu, 14 Juni 2023 - 11:53 WIB
loading...
Tasyi Athasyia dan Suami...
Tasyi Athasyia dan suaminya, Syech Zaki. Foto/Tasyi Athasyia
A A A
JAKARTA - Tasyi Athasyia dan suaminya, Syech Zaki, angkat bicara usai kasus dengan mantan karyawan viral di media sosial. Bukan hanya soal gaji eks karyawan yang tak cair, namun banyak permasalahan lain yang juga ikut terungkap.

Karena itu, Tasyi Athasyia dan suami meminta maaf kepada seluruh pihak yang sudah merasa dirugikan. Hal tersebut diungkapkan lewat video yang diunggah di akun media sosial Tasyi.



"Dan di kesempatan kali ini kami mau meminta maaf atas nama aku dan suami, sebesar-besarnya, meminta maaf sebesar-besarnya. Atas kesalahan-kesalahan kami yang mungkin selama ini ada pihak yang merasa dirugikan sama kami atau ada cara kami yang salah dalam menyelesaikan masalah, kami benar-benar minta maaf. Baik kesalahan yang kami tahu atau yang tidak kami ketahui," kata Tasyi Athasyia, dikutip Rabu (14/6/2023).

Tak hanya itu, Tasyi Athasyia juga mencantumkan nomor telepon guna membuka kesempatan bagi yang merasa dirugikan. Dengan begitu semua pihak yang merasa punya masalah menggantung dengan Tasyi bisa menghubungi nomor tersebut agar masalah dapat diselesaikan dengan baik.



Tasyi mencantumkan informasi kontak dengan nomor WhatsApp 0817-7097-3733 yang bisa dihubungi 14 Juni sampai 21 Juni 2023. Nomor tersebut aktif pukul 12.00 WIB sampai 17.00 WIB.

"Karena kami sangat terbuka banget untuk menyelesaikan segala masalah, baik yang kami ketahui ataupun yang tidak kami ketahui secara baik-baik. Jadi diharapkan menghubungi nomor tersebut dan bisa menyelesaikan masalah secara baik-baik," kata Tasyi.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1812 seconds (0.1#10.140)