Traveling ke Palangkaraya, Jangan Lupa Singgah ke Coffee Shop yang Buka 24 Jam Ini

Senin, 17 Juli 2023 - 17:33 WIB
loading...
Traveling ke Palangkaraya, Jangan Lupa Singgah ke Coffee Shop yang Buka 24 Jam Ini
Kala Rindu salah satu coffee shop yang buka 24 jam di Palangkaraya. Foto/Instagram
A A A
PALANGKARAYA - Punya segudang pekerjaan yang sedang diambang deadline lalu harus dikerjakan malam ini juga atau sekedar kumpul-kumpul bersama teman hingga larut pagi, tapi di tempat kopi yang buka selama 24 jam? Salah satu coffee shop yang ada di Kota Palangkaraya , Kalimantan Tengah ini boleh jadi tempat langganan.

Biasanya tempat kopi identik dengan kota-kota besar, seperti Jakarta, Bandung, ataupun Yogyakarta. Namun kali ini, khusus buat kalian yang ada di kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Coffee shop yang sudah berdiri sejak tahun 2019 ini bernama Kala Rindu Koffie.

Kala Rindu Koffie terletak di Jalan Diponegoro, tepat di depan SMPN 2 Palangkaraya, yang dapat dikatakan mudah diakses bagi siapapun yang ingin datang untuk ngopi atau nongkrong belaka.

Melihat postingan dari Instagram @kalarindu.koffie minuman dan makanan yang ada di Kala Rindu Koffie ini cukup bervariasi. Dari minuman kita dapat memilih varian signature yang menjadi andalan, espresso based, milk based, mocktail hingga sajian teh bagi yang tidak biasa minum kopi.



Namun di Kala Rindu Koffie sendiri, ada satu minuman yang jadi andalan dan favorit, yaitu kopi susu keganangan. Keganangan dalam bahasa Banjar berarti rindu atau kangen. Dilanjut dengan makanan ada main course seperti Ayam Betutu dan Ayam Goreng Serundeng, rice bowl dan berbagai macam snack.

Sajian-sajian yang diberikan Kala Rindu Koffie ini memanjakan orang-orang yang nongkrong di kafe ini, apalagi kafe ini buka selama 24 jam karena memiliki tagline “No Last Call”, yang artinya tidak ada jam terakhir untuk memesan dan berada di coffee shop ini. Hal ini menjadikan Kala Rindu Koffie jadi coffee shop pertama di Kalimantan Tengah yang buka selama 24 jam penuh. Sangat menjadi kabar bahagia bagi para deadliners atau yang suka nongkrong hingga larut malam.

Pendiri dari Kala Rindu Koffie adalah Edric Gregory & Iqbal Siregar, awal berdiri karena melihat peluang, belum ada coffee shop yang buka 24 jam. Dan 2 pendiri itu berencana untuk membuka tempat kopi yang fancy buat anak muda.

Karena kebutuhan tempat untuk mengerjakan pekerjaan atau tugas kuliah, atau hanya sekedar nongkrong sudah menjadi gaya hidup bagi anak muda. Untuk itulah kita dirikan Kala Rindu Koffie yang buka 24 jam.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2143 seconds (0.1#10.140)