Kolaborasi Ayu Dyah Andari dan Putri Zulhas Hadirkan Desain Rose and Beyond Dibawa ke London Fashion Week 2024

Selasa, 05 September 2023 - 21:57 WIB
loading...
Kolaborasi Ayu Dyah Andari dan Putri Zulhas Hadirkan Desain Rose and Beyond Dibawa ke London Fashion Week 2024
Ayu Dyah Andari dan Putri Zulkifli Hasan akan memamerkan karyanya di London Fashion Week 2024.
A A A
JAKARTA - Desainer Ayu Dyah Andari rencananya akan tampil memamerkan karyanya di London Fashion Week pada 18 September 2024 mendatang.

Menariknya, dia menggandeng Putri Zulkifli Hasan dalam event London Fashion Week 'Spring/Summer' 2024 dan akan membawa 11 Koleksi andalannya yang diberi tajuk Rose and Beyond.

"Untuk London Fashion Week 2024 ini saya akan mengeluarkan koleksi bertema "Rose and Beyond" dengan akan memamerkan 11 desain baju rancangan saya yang 6 koleksi diantaranya berkolaborasi dengan Mbak Putri Zulkifli Hasan. Lewat tema ini, saya dan Mbak Putri berupaya untuk mengenalkan kekuatan perempuan Indonesia bisa berhasil dimanapun dan kapanpun," ungkap Ayu kepada SINDOnews.com kemarin.

Ayu menerangkan bahwa 6 koleksi desain rancangannya itu memang banyak terinspirasi dari Putri Zulkifli Hasan sebagai perempuan yang hebat baik dibidang politik maupun sosial. desainer menggunakan koleksi ini untuk melahirkan kembali siluet ciri khasnya yang klasik, serta simbol bunga mawar yang kerap ditemukan di desain pakaiannya.

“Bunga mawar bukan saja simbol feminitas, tapi juga simbol kekuatan. Rose and Beyond ini merupakan metafora untuk kekuatan seorang perempuan. Saya percaya bahwa semua wanita memiliki kekuatan tersendiri untuk berhasil di manapun Ia berada," kata Ayu Dyah Andari.

Tema Rose and Beyond merupakan kombinasi dari warna-warna gelap dan alami, bentuk dasar desain kolonial Eropa dengan Adat Timur. Lima dari busana yang akan ditampilkan merupakan hasil kolaborasi dengan politisi dan pengusaha Putri Zulkifli Hasan.

"Saya bangga sekali dapat berkolaborasi dengan Putri Zulkifli Hasan yang telah lama mengadvokasikan andil sekaligus empowering atau pemberdayaan perempuan di ranah bisnis tanah air," kata Ayu Dyah Andari.

Melalui rancangannya kali ini, Ayu berupaya mempresentasikan kekuatan perempuan Indonesia lewat sosok anak menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan itu.

Menurutnya, sosok Putri merupakan persentasi perempuan Indonesia yang sukses tak hanya di bidang politik namun dia juga sukses di bidang sosial dan kemasyarakatan. Dan busana yang dikenakannya sehari-hari mencerminkan perempuan muslim Indonesia yang percaya akan kekuatan brand lokal dan tak pernah malu memperkenalkan dan mendukung brand fashion lokal agar bisa mendunia.

“Mbak Putri itu sangat menginspirasi kita bahwa perempuan Indonesia yang women empowerment yang diharapkan akan meningkatkan super power lewat busananya," tegasnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1438 seconds (0.1#10.140)