Pria dengan Bokong Besar Diprediksi Bakal Jadi Tren di 2024

Senin, 01 Januari 2024 - 10:20 WIB
loading...
Pria dengan Bokong Besar Diprediksi Bakal Jadi Tren di 2024
Pria dengan bokong besar diprediksi bakal menjadi tren di 2024. Pria di beberapa negara mulai membesarkan bokong untuk mendapatkan tampilan yang lebih menarik. Foto/New York Post
A A A
JAKARTA - Pria dengan bokong besar diprediksi bakal menjadi tren di 2024 . Sejumlah pria di beberapa negara pun kini sudah mulai membesarkan bokong mereka untuk mendapatkan tampilan yang lebih menarik.

Dilansir dari New York Post, Senin (1/1/2024) pakar kebugaran dan mode memprediksi olahraga yang mengencangkan bokong akan menjadi tren kebugaran bagi pria di 2024 . Hal ini menyusul pria yang semakin tertarik untuk fokus pada otot bokong.

Para ahli telah mencatat peningkatan minat laki-laki terhadap pembesaran bokong mereka, dan tren ini diperkirakan akan semakin kuat di 2024. Hal tersebut diakui oleh Manajer Kebugaran Grup di lokasi E 63 Equinox Eric Cobb, yang mana semakin banyak pria melatih otot bokongnya.

“Saya benar-benar memperhatikan peningkatan jumlah pria yang fokus pada latihan otot bokong di klub baru-baru ini. Di pusat latihan, Anda sering melihat pria fokus pada dada, bisep, dan perut. Sekarang, rak jongkok dan peralatan lain yang berfokus pada otot bokong semakin banyak digunakan,” kata Cobb kepada The Post.



Selain fokus pada olahraga mengangkat beban, Cobb juga mengungkapkan bahwa kelas seperti pilates dan yoga yang secara tradisional berfokus pada latihan otot bokong kini semakin populer.

Bahkan, kelas latihan bertajuk Best Butt Ever, yang menurut Cobb semakin populer di kalangan pria, terutama dalam 16 bulan terakhir. Ini menunjukkan bahwa pria saat ini ingin memiliki bentuk bokong yang bagus.

“Sekarang semakin banyak pria yang ingin membangun kekuatan dan ukuran otot bokong mereka,” ungkap spesialis kekuatan dan pengkondisian bersertifikat Gareth Sapstead, yang juga mengonfirmasi kepada Men’s Health.

Bukan hanya cara olahraga yang berubah, para pria juga mengubah pakaian mereka untuk menunjukkan otot bokong yang sudah terbentuk. Rhone, merek pakaian kebugaran pria, mengalami peningkatan penjualan celana Commuter rampung sebesar 55 persen.



“Celana Commuter kami mengambil isyarat desain dari celana pendek atletik kami yang menyanjung, bukan meratakan, bagian bokong, dan kami menggunakan bahan dengan regangan empat arah yang tidak menggumpal,” ungkap salah satu pendiri dan direktur kreatif Rhone Ben Checketts kepada Men’s Health.

Otot bokong terbentuk karena kelompok otot gluteal yang menyusung area bokong, terdiri dari gluteus maximus, gluteus medius, dan gluteus minimus. Gluteus maximus merupakan otot terbesar dan terkuat pada tubuh manusia serta memiliki peran penting dalam segala bentuk gerakan.

“Orang-orang semakin pintar dalam berolahraga, dan pria menyadari bahwa latihan yang membangun otot bokong yang kuat dapat meningkatkan kinerja atletik secara keseluruhan,” papar Cobb.

“Mereka juga memperhatikan bahwa otot bokong yang kuat menghasilkan fisik yang lebih seimbang secara keseluruhan,” pungkasnya.

(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1909 seconds (0.1#10.140)