Duta Sheila On 7 Tak Nyoblos di Yogya, Diduga Pindah ke Jakarta

Rabu, 14 Februari 2024 - 14:50 WIB
loading...
Duta Sheila On 7 Tak...
Duta Sheila On 7 dikabarkan tidak melakukan pencoblosan di Yogyakarta dalam pemilu 2024. Vokalis Sheila On 7 ini diduga telah pindah TPS di Jakarta. Foto/Instagram Duta Sheila On 7
A A A
YOGYAKARTA - Duta Sheila On 7 dikabarkan tidak melakukan pencoblosan di Yogyakarta dalam pemilu 2024. Vokalis Sheila On 7 ini diduga telah pindah Tempat Pemilihan Suara (TPS) di Jakarta mengingat mempunyai rumah di sana.

Duta dan sang istri, Adelia Lontoh sendiri terdaftar dalam TPS 011 di Kampung Ganjuran Kring Manukan, Kelurahan Condongcatur Kapanewon, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Dia menempati nomor urut 11 dari 262 nama Daftar Pemilih Tetap (DPT)

Sejak TPS dibuka pukul 07.00 WIB, para pemilih silih berganti mendatangi lokasi TPS yang berada di rumah salah satu warga yang berada di Jalan Mijil RT 03 RW 54, Kampung Ganjuran. Namun hingga TPS ditutup pukul 13.00 WIB, Duta bersama istrinya juga nampak belum hadir di TPS tersebut.

Ketua TPS 011 Dusun Manukan Kalurahan Condongcatur, Novian Husada mengatakan pelantun Melompat Lebih Tinggi itu tercatat tinggal di wilayah RT 09 RW 64 sehingga masuk dalam DPT di TPS 011. Hanya saja Duta memang tidak menerima informasi bakal mencoblos atau tidak.



"Tercatat di TPS ini. Cuma tadi tidak ada info untuk mencoblos atau tidaknya. Tidak ada info," kata Novian.

Beberapa warga memang sempat menanyakan kehadiran Duta dan istri serta ibunya. Hanya saja memang pemilik nama asli Akhdiyat Duta Modjo ini bersama istri dan ibunya tidak hadir ke TPS untuk melakukan pencoblosan hingga TPS resmi ditutup.

Novian menambahkan, dari empat undangan yang dikirimkan ke kediaman Duta, hanya putri sulungnya, Aishameglio Duta Chaira saja yang nampak datang sendirian memberikan hak pilihnya. Untuk Duta, istrinya dan juga ibundanya memang tidak nampak hadir.

"Biasanya kan sama istri beliau. Mungkin pindah pemilih di Jakarta. Beliau kan punya rumah di Jakarta," jelasnya.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
6 Tahun Menunggu, Sheila...
6 Tahun Menunggu, Sheila On 7 Akhirnya Rilis Lagu yang Bikin Nangis
Tutup Rangkaian Tur...
Tutup Rangkaian Tur di Bandung, Sheila On 7 Sukses Buat 35 Ribu Sheila Gank Nostalgia
Perubahan Lokasi Konser...
Perubahan Lokasi Konser Sheila On 7 Tunggu Aku di Bandung, Ini Sebabnya
Sandiaga Apresiasi Konser...
Sandiaga Apresiasi Konser Sheila On 7 hingga Anggun C Sasmi, Beri Dampak Positif Sektor Ekraf
Antara Suara dan GoldLive...
Antara Suara dan GoldLive Umumkan Tiket Tambahan Konser Sheila On 7 Tunggu Aku Di
Viral Video Duta Sheila...
Viral Video Duta Sheila On 7 Marahi Penggemar Gegara Anaknya Digoda
Viral Video Duta Sheila...
Viral Video Duta Sheila On 7 Dikepung Warga Minta Foto usai Salat Iduladha, Jadi Incaran Ibu-ibu
Peduli Palestina, Eross...
Peduli Palestina, Eross Sheila On 7 Lelang Gitar Kesayangan untuk Bantu Gaza
Tiket Konser Sheila...
Tiket Konser Sheila On 7 di Bandung Habis Terjual dalam Waktu 2 Jam
Rekomendasi
Nova Arianto Minta Maaf...
Nova Arianto Minta Maaf Timnas Indonesia U-17 Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17
Tetangga Indonesia Menolak...
Tetangga Indonesia Menolak Tawaran China untuk Gandengan Tangan Melawan Tarif AS
Presiden Prancis Akan...
Presiden Prancis Akan Akui Negara Palestina, Putra PM Israel: Persetan Denganmu!
Berita Terkini
Menjaga Relevansi Bisnis...
Menjaga Relevansi Bisnis di Era Dinamis lewat Conference
1 jam yang lalu
Katy Perry Siap Terbang...
Katy Perry Siap Terbang ke Luar Angkasa Bersama Tim Perempuan dengan Blue Origin
2 jam yang lalu
5 Hal yang Perlu Dilakukan...
5 Hal yang Perlu Dilakukan sebelum Sedot Lemak, Biar Tetap Aman
3 jam yang lalu
Nyaris Capai 2 Juta...
Nyaris Capai 2 Juta Penonton, Sekuel Film Qodrat 3 Siap Diproduksi
4 jam yang lalu
Miss Indonesia Monica...
Miss Indonesia Monica Sembiring Bangun Akses Air Bersih di Kampung Ciseke Banten
9 jam yang lalu
Gagas Proyek Pembangunan...
Gagas Proyek Pembangunan Air Bersih, Miss Indonesia Ungkap Antusias Warga
9 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved