Konser Jonas Brother Celebrate Five Album: Jadi Momen Reuni Nostalgia bagi Fans Indonesia

Minggu, 25 Februari 2024 - 08:48 WIB
loading...
Konser Jonas Brother Celebrate Five Album: Jadi Momen Reuni Nostalgia bagi Fans Indonesia
Grup musik asal Amerika Serikat Jonas Brothers sukses menggelar konsernya di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Banten, Sabtu, (24/2/2024).
A A A
Grup musik asal Amerika Serikat Jonas Brothers menggelar konsernya yang sukses menghapus kerinduan sekaligus jadi ajang reuni dan nostalgia lewat aksi panggung ciamik selama durasi dua jam di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Banten, Sabtu, (24/2/2024) malam.

Grup musik yang digawangi 3 bersaudara Kevin, Joe, dan Nick Jonas itu sukses memuaskan dahaga Jonatics alias penggemar Jonas Brothers di Indonesia yang telah lama menantikan kedatangan saat naik panggung sekitar pukul 20.20 WIB disambut teriakan meriah penonton dan tanpa basa basi membuka panggung dengan lagu "What A Man Gotta Do".

Ketiganya pun tampak kompak dan memukau dengan outfit serba hitam. Sontak penonton, khususnya kaum hawa dibuat teriak histeris dengan pesona mereka malam itu meski diawal penampilan ada momen microphone dari Nick Jonas kurang terdengar dan dia memberikan tanda mencolek Joe Jonas di sebelahnya untuk bertukar mic dan kembali melanjutkan penampilannya.

"Kami sangat senang bisa datang ke sini, Jakarta, setelah sekian lama. Aku suka kota ini," teriak Nick Jonas.

Riuh rendah nyanyian penonton menggema di "S.O.S", "Hold On", "Goodnight and Goodbye". Para penggemar ikut melantunkan setiap lirik mengikuti Joe dkk. Di tengah-tengah nyanyian, Jonas Brothers sempat menyapa fans dan memberi kesan dan pengalaman mereka saat menginjakkan kaki di Jakarta. Menurut mereka, Jakarta adalah kota yang spesial.

“It is so good to be here tonight (sangat senang berada di sini malam ini). Jakarta, we love this beautiful city (kami mencintai kota cantik ini)," ujar Nick dari atas panggung.

Nick juga mengatakan bahwa Jonas Brothers merasa spesial bisa merayakan perjalanan mereka di Tanah Air. Mereka berjanji akan bersenang-senang sepanjang acara.

“So special to be here, to celebrate the journey of Jonas Brothers (sangat spesial berada di sini, untuk merayakan perjalanan Jonas Brothers). Kami akan merayakan perjalanan lima album kami di sini," kata Nick.

Akan tetapi, sepanjang konser, band beranggotakan Nick, Joe, dan Kevin itu tampak tak banyak berinteraksi dengan penonton dan memberikan gimmick dalam konser. Jonas Brothers terkesan fokus atau nguber setoran melantunkan sekitar 29 lagu.

Menariknya, tak cuma membawakan sejumlah tembang dari lima album terakhirnya seperti What A Man Gotta Do, Goodnight and Goodbye, Hold On, That's Just The Way We Roll, Sucker, Only Human hingga Leave Before Love Me.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2997 seconds (0.1#10.140)