Kasus TBC Anak di Indonesia Meroket, Orang Tua Wajib Kenali Gejalanya

Jum'at, 22 Maret 2024 - 19:19 WIB
loading...
Kasus TBC Anak di Indonesia...
Kasus BC pada anak di Indonesia dilaporkan meroket. Tercatat, peningkatan sebanyak 2,5 kali lipat dibandingkan 2021, yakni dari 42 ribu kasus menjadi 134 ribu. Foto/Istock Photo
A A A
JAKARTA - Kasus tuberkulosis (TBC) pada anak di Indonesia dilaporkan meroket. Tercatat, peningkatan sebanyak 2,5 kali lipat dibandingkan 2021, yakni dari 42 ribu kasus menjadi 134 ribu kasus di 2023.

Kasus TBC pada anak tidak sama dengan TBC usia dewasa. Pada dasarnya, kondisi ini disebabkan penyakit infeksi menular yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. Penyakit ini dapat menginfeksi berbagai bagian tubuh, tetapi yang paling umum adalah paru-paru.

TBC paru-paru adalah bentuk TBC yang paling sering terjadi, tetapi bakteri TBC juga dapat menyerang bagian tubuh lain seperti tulang, ginjal, otak, atau selaput otak. TBC pada anak seringkali memiliki gejala yang berbeda dengan gejala yang muncul pada orang dewasa.

Gejala TBC pada Anak



Gejala TBC pada anak-anak bisa bersifat nonspesifik dan mirip dengan gejala penyakit lainnya. Berikut gejala TBC pada anak yang wajib diketahui para orang tua dilansir dari Health Line, Jumat (22/3/2024).



1. Batuk yang berlangsung lebih dari dua minggu atau batuk yang terus-menerus tanpa penyebab yang jelas.
2. Demam yang tidak berkurang meskipun telah diberikan obat penurun demam.
3. Penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan atau pertumbuhan yang lambat.
4. Kelelahan yang berlebihan.
5. Kehilangan nafsu makan atau penurunan nafsu makan.
6. Berkeringat secara berlebihan terutama di malam hari.
7. Nyeri dada atau kesulitan bernapas.
8. Pembengkakan kelenjar limfa, terutama di leher atau ketiak.

Namun, perlu diingat bahwa gejala TBC pada anak bisa bervariasi, dan tidak semua anak yang terinfeksi TBC akan menunjukkan gejala tersebut. Beberapa anak juga mengalami gejala yang lebih spesifik tergantung pada bagian tubuh yang terinfeksi oleh bakteri tuberkulosis.

Oleh karena itu, jika Anda mencurigai bahwa anak mungkin terinfeksi TBC, penting untuk segera menghubungi dokter atau fasilitas kesehatan untuk pemeriksaan lebih lanjut dan penanganan yang tepat.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Kue Lebaran Ini Setara...
3 Kue Lebaran Ini Setara dengan 1 Piring Nasi, Kalorinya Tinggi
Dexa Medica Rayakan...
Dexa Medica Rayakan 25 Tahun Kontribusi untuk Kesehatan Masyarakat Kamboja
HaloAnak Diluncurkan,...
HaloAnak Diluncurkan, Permudah Orang Tua Akses Konsultasi Kesehatan Anak
Pilihan Utama Menjaga...
Pilihan Utama Menjaga Kesehatan Tubuh: NK Health Hadirkan Layanan Fisioterapi Berkualitas di Bintaro
Apakah Boleh Minum Kopi...
Apakah Boleh Minum Kopi saat Sahur? Perhatikan 5 Hal Ini Agar Tidak Dehidrasi
3 Tips Buka Puasa Sehat...
3 Tips Buka Puasa Sehat ala Ade Rai, Hindari Gorengan Perbanyak Serat
Waspada! 6 Penyakit...
Waspada! 6 Penyakit Menular yang Bisa Jadi Ancaman di 2025, Nomor 3 Masih Menghantui Dunia
Nutriflakes Hadirkan...
Nutriflakes Hadirkan Nutrisi Sehat untuk Puasa Nyaman dengan Kampanye #SiapaAjaBisa
Cegah Migrain saat Puasa,...
Cegah Migrain saat Puasa, Begini 5 Cara Menjalani Ramadan dengan Nyaman
Rekomendasi
BSI Ingatkan Nasabah...
BSI Ingatkan Nasabah Waspada Penipuan Bermodus Social Engineering
Ikut Mudik, Apriyani...
Ikut Mudik, Apriyani Rahayu Bakal Jalani Tradisi Lebaran di Kampung Halaman
Kemeriahan Malam Takbiran...
Kemeriahan Malam Takbiran di Jalur Mudik Pantura Karawang
Berita Terkini
Istana Buckingham Kembali...
Istana Buckingham Kembali Abaikan Pangeran Harry, Hubungan Makin Buruk
5 jam yang lalu
Snow White Live Action...
Snow White Live Action Jadi Film Disney Paling Mengecewakan Sepanjang Sejarah
6 jam yang lalu
3 Alasan Steven Wongso...
3 Alasan Steven Wongso Mualaf, Benarkah karena Arafah Rianti?
11 jam yang lalu
6 Makanan yang Sebaiknya...
6 Makanan yang Sebaiknya Dihindari saat Mudik Lebaran, Bikin Ngantuk
12 jam yang lalu
BTS, BLACKPINK, BIGBANG,...
BTS, BLACKPINK, BIGBANG, dan IU Masuk Daftar Musisi Terhebat Abad 21
13 jam yang lalu
Cara Membuat Ketupat...
Cara Membuat Ketupat Empuk dan Tahan Lama, Sajian Wajib saat Lebaran
14 jam yang lalu
Infografis
10 Makanan Khas Lebaran...
10 Makanan Khas Lebaran di Indonesia selain Opor dan Ketupat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved