4 Rekomendasi Baju Lebaran Pria Selain Koko, Tampil Stylish di Hari Raya

Selasa, 09 April 2024 - 06:36 WIB
loading...
4 Rekomendasi Baju Lebaran Pria Selain Koko, Tampil Stylish di Hari Raya
Ada sejumlah rekomendasi baju lebaran pria selain baju koko. Foto Ilustrasi/iStock
A A A
JAKARTA - Ada sejumlah rekomendasi baju lebaran pria selain baju koko. Model busana ini cukup modis, sehingga kaum adam pun bisa tampil stylish di momen hari raya, seperti halnya para wanita.

Siapa bilang pria hanya bisa pakai baju koko saat lebaran? Beberapa model busana pria lain juga cocok dipakai di hari raya Idul Fitri. Baju-baju ini tak sepenuhnya merupakan busana muslim, tapi tetap pas dikenakan di hari lebaran.

Rekomendasi Baju Lebaran Pria Selain Baju Koko

1. Gamis

Rekomendasi baju lebaran yang pertama adalah gamis. Gamis termasuk busana muslim, sehingga selalu menjadi alternatif pertama untuk dikenakan saat perayaan hari besar umar Islam, salah satunya lebaran.



Gamis merupakan baju dengan model terusan. Memiliki tampilan serta warna yang bervariasi, pakaian ini mampu membuat penampilan Anda semakin memukau di hari raya.

2. Kurta

Jika Anda ingin berpenampilan ala orang Timur Tengah, baju kurta adalah pilihan outfit yang tepat. Baju jenis ini merupakan salah satu pakaian khas orang Pakistan, tapi kini sudah populer dan banyak digunakan di berbagai negara.

Model baju kurta umumnya dibuat panjang hingga pangkal paha. Dengan desain yang lebih casual dan kekinian, outfit ini cocok digunakan untuk hari raya.


3. Kemko

Kemko alias kemeja koko merupakan salah satu busana muslim yang menjadi primadona di kalangan pria. Seperti namanya, baju ini didesain seperti kemeja namun memiliki kerah layaknya baju koko.

Baju ini bisa dijadikan pilihan utama dalam berbusana saat beribadah maupun menghadiri acara besar keagamaan.

4. Kimono Outer

Kimono outer merupakan salah satu fashion item asal Jepang yang digandrungi banyak orang di dunia. Baju ini cocok dipakai sebagai luaran kaus. Dengan desainnya yang antimainstream dan kekinian, kimono outer bisa menjadi salah satu rekomendasi outfit lebaran buat Anda yang ingin tampil maksimal.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2638 seconds (0.1#10.140)