Tren Masyarakat Urban Tinggal di Kawasan Bernuansa Alam

Kamis, 20 Agustus 2020 - 22:12 WIB
loading...
Tren Masyarakat Urban...
Hunian dengan lingkungan yang sehat, bernuansa alam dan didukung infrastruktur yang baik menjadi tren, khususnya sejak pandemi Covid-19 melanda Indonesia. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Suasana kota-kota besar di Indonesia terutama Jakarta semakin padat. Tak ayal, masyarakat pun mulai menghindar dari kawasan perkotaan dan memilih kawasan sub-urban untuk tinggal bersama keluarga. Hunian yang menawarkan lingkungan yang sehat, bernuansa alam dan didukung infrastruktur yang baik menjadi tren, khususnya sejak pandemi Covid-19 melanda Indonesia, awal Maret 2020.

(Baca juga: Film Tilik Angkat Fenomena Budaya Tilik di Masyarakat )

Di kawasan Jawa Timur , Batu dan Malang menjadi salah satu pilihan masyarakat. Sementara di Yogyakarta, kawasan Kaliurang masih menjadi primadona. Gaya hidup sehat atau healthy lifestyle kini semakin diperhatikan masyarakat.

Direktur Marketing Ciputra Residence, Yance Onggo mengungkapkan, lokasi yang berada di area perbukitan dengan kualitas udara lebih baik dan lingkungan yang lebih hijau serta dikelilingi fasilitas yang lengkap kini menjadi pilihan masyarakat.

Karenanya Ciputra terus melakukan pengembangan kawasan Citra Sentul Raya hingga 1.000 hektare. Dibangun dengan konsep Kota Baru Terpadu (New Integrated City) yang dilengkapi dan dikelilingi beragam fasilitas gaya hidup skala kota. Seperti hotel bintang empat, lapangan golf, pusat perbelanjaan, sekolah, universitas, hingga rumah sakit. "Konsep pengembangan mendapat sambutan antusias dari masyarakat," ujar Yance.

Tingginya minat masyarakat untuk memiliki rumah yang berkualitas, kata dia, membuat penjualan Citra Sentul Raya terus meningkat. Lokasi Citra Sentul Raya, lanjut Yance, berada di ketinggian rata-rata 200 meter di atas permukaan laut (dpl) dengan kontur berbukit, sehingga kualitas udara terasa lebih sejuk dan segar dengan pemandangan alam perbukitan yang alami, sangat cocok untuk menjadi pilihan tempat tinggal untuk keluarga.

(Baca juga: Pekerja Musik Terdampak Pandemi, IPAMI Berusaha Bersatu )

Untuk tahap pertama akan dikembangkan seluas 100 hektare yang kawasannya akan dinamakan RiverPark. "Kami mengusung konsep Urban Resort Development di kawasan RiverPark, karena lokasinya secara alami berada di dekat sungai dan di atas lahan berbukit," kata Yance.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1639 seconds (0.1#10.140)