8 Ciri-ciri Batuk karena Asam Lambung dan Cara Mengobatinya

Rabu, 24 Juli 2024 - 20:10 WIB
loading...
A A A

6. Sensasi Mengganjal di Tenggorokan

Sensasi seperti ada yang mengganjal atau mengiritasi tenggorokan. Kondisi ini disebabkan oleh iritasi asam lambung yang naik ke kerongkongan.

7. Suara Serak atau Hilang Suara

Asam lambung yang naik dapat mengiritasi pita suara, menyebabkan suara serak atau hilang suara.

8. Nyeri Dada

Beberapa orang mungkin merasakan nyeri dada yang mirip dengan gejala serangan jantung. Nyeri ini disebabkan oleh iritasi pada kerongkongan akibat asam lambung.

Faktor Risiko Batuk karena Asam Lambung



Beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko batuk karena asam lambung, antara lain:

1. Kelebihan Berat Badan

Orang yang kelebihan berat badan atau obesitas lebih rentan mengalami GERD.

2. Hernia Hiatus

Hernia hiatus merupakan kondisi di mana bagian atas lambung menonjol melalui celah di diafragma.

3. Kehamilan

Hormon kehamilan dapat melemahkan LES.

4. Merokok

Asap rokok dapat mengiritasi kerongkongan dan memperburuk GERD.

5. Alkohol

Alkohol dapat meningkatkan produksi asam lambung dan melemahkan LES.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1402 seconds (0.1#10.140)