Maudy Koesnaedi Minta Maaf Batal Gabung Tim Pemenangan Pramono Anung-Rano Karno

Sabtu, 07 September 2024 - 11:40 WIB
loading...
A A A
Calon Wakil Gubernur (Cawagub) DKI Jakarta Rano Karno pun mengklarifikasi bahwa lawan mainnya itu tidak dapat terlibat secara langsung dalam kampanye. Namun, ia menjamin tetap dapat berkontribusi melalui komunikasi secara daring.



Maudy Koesnaedi Minta Maaf Batal Gabung Tim Pemenangan Pramono Anung-Rano Karno

Foto/Instagram @maudykoesnaedi

"Untuk Maudy itu saya harus klarifikasi. Dia pingin 'bang aku kan di Bali satu, kemarin tuh bang suaminya kecelakaan, kecelakaan cuma ini tapi dia nggak bisa ninggalin'," jelas Rano di kediamannya kawasan Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan pada Jumat, 6 September 2024.

"'Udah Nab kalo nanti ini lo zoom zoom aja deh'. Cuma kalau Sarah pasti dia ikut," tambahnya.

Keputusan ibu satu anak itu untuk fokus pada keluarga dan dunia seni pun mendapatkan dukungan penuh dari Rano. Artis yang akrab disapa Bang Doel itu memahami situasi rekannya.

"Singkat kata kenapa saya minta tolong Zaenab. Zaenab itu pemerhati kebudayaan, saya tahu sekali bahasanya dia abis-abisan untuk ada di kebudayaan Betawi. Ya mungkin dia ada di yayasan Abang None, dia punya konsep tiap tahun bikin pagelaran rugi melulu," tandasnya.

(dra)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1308 seconds (0.1#10.140)