10 Wisata Alam Terindah di Sukabumi, Tak Perlu Jauh-jauh ke Bali
loading...
A
A
A
5. Arung Jeram Sungai Citarik
Foto/Trip Trus
Sungai Citarik sudah terkenal dengan sungainya yang cocok untuk para pecinta arung jeram. Panjang sungai ini sekitar 17 km rute pengarungan dengan waktu pengarungan sekitar 4 jam lamanya.
Sungai Citarik sendiri terbagi ke dalam enam kelas, yaitu kelas VI (ekstrem), kelas V (ahli), kelas IV (mahir), kelas III (menengah), kelas II (pemula), dan kelas I (mudah). Jadi untuk Anda yang sekedar ingin mencoba dan memiliki pengalaman terlebih dahulu, bisa memilih kelas dari I - III dan Anda yang ahli, bisa memilih kelas di atasnya.
6. Gua Buniayu
Foto/Instagram @imanfsy
Dengan luas 11.6 hektare, wisatawan bisa berkeliling sembari menikmati pesona alam yang indah dan asri. Untuk fasilitas Gua Buniayu pun sudah cukup lengkap, seperti masjid, toilet, ruang serba guna, lapangan bermain, rumah bambu, dan bahkan terdapat area untuk outbond.
Di kawasan ini juga terdapat air terjun Bibijilan yang terdapat di dalam Gua Buniayu sendiri dan menjadi sumber mata air bagi masyarakat sekitar kawasan wisata ini. Untuk akses menuju destinasi ini terbilang tidak terlalu jauh, hanya ditempuh selama kurang lebih 45 menit atau sekitar 28 km dari Kota Sukabumi.
7. Curug Cikaso
Foto/Tripadvisor
Curug Cikaso memiliki daya tarik wisata alam air terjun yang sudah sangat terkenal akan keindahannya. Curug ini terletak di kampung Ciniti, Desa Cibitung, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi. Fakta menarik dari kawasan ini adalah namanya yang berganti.
Nama asli curug ini sebetulnya adalah Curug Luhur, namun kebanyakan orang menyebutnya Curug Cikaso hingga sekarang. Curug ini memiliki ukuran lebar sekitar 100 meter dengan ketinggian sekitar 30 meter dan memiliki tiga titik aliran air dengan dasar berbentuk seperti kolam.