PT Labbaika Cipta Imani Rilis Paket Umrah Plus Turki, Gabungkan Ibadah dan Wisata Sejarah

Sabtu, 28 September 2024 - 11:20 WIB
loading...
PT Labbaika Cipta Imani...
Menjalankan ibadah umroh kini tidak hanya sekadar menunaikan kewajiban spiritual, namun juga bisa menjadi kesempatan untuk memperdalam pemahaman sejarah Islam. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Menjalankan ibadah umroh kini tidak hanya sekadar menunaikan kewajiban spiritual, namun juga bisa menjadi kesempatan untuk memperdalam pemahaman sejarah Islam. PT Labbaika Cipta Imani, penyedia layanan perjalanan umroh dan haji, baru saja meluncurkan Paket Umroh Plus Turki, yang memberikan jamaah kesempatan untuk melaksanakan ibadah umroh sekaligus mengunjungi situs-situs bersejarah di Turki, salah satu negara dengan warisan Islam yang kaya.

Melalui paket ini, jamaah dapat menjalankan ibadah umroh sekaligus menjelajahi sejumlah situs bersejarah yang kaya akan nilai sejarah Islam di Turki. Harga paket ini dimulai dari Rp27,9 juta, yang dinilai cukup kompetitif dengan tambahan pengalaman wisata sejarah yang berharga.

“Kami berkomitmen untuk memberikan pengalaman ibadah yang lebih dari sekadar rutinitas spiritual, namun juga kesempatan untuk mengenal lebih dekat sejarah peradaban Islam, terutama melalui kunjungan ke tempat-tempat penting di Turki,” ujar CEO PT Labbaika Cipta Imani Rendy Bharata Putra.

Selain menawarkan pengalaman menjelajahi situs bersejarah, PT Labbaika Cipta Imani juga mengutamakan bimbingan manasik intensif. Setiap jamaah akan mendapatkan tiga kali bimbingan manasik sebelum keberangkatan. Bimbingan ini meliputi pengondisian hati, adab sebagai tamu Allah, Tahsin Al-Fatihah, Talaqi gerakan salat agar tumani’nah, serta doa-doa yang dipanjatkan selama umroh.



“Kami ingin memastikan bahwa jamaah tidak hanya siap secara fisik tetapi juga secara mental dan spiritual, sehingga ibadah mereka dapat berjalan dengan khusyuk," jelas Rendy.

Paket Umroh Plus Turki menawarkan durasi perjalanan antara 12 hingga 16 hari, yang mencakup akomodasi, transportasi, serta kunjungan ke berbagai situs bersejarah di Turki. Jamaah akan diajak mengunjungi tempat-tempat penting seperti Hagia Sophia, Masjid Biru, serta Istana Topkapi yang menjadi saksi sejarah perkembangan peradaban Islam di masa lalu. Kunjungan ke Turki diharapkan dapat menambah wawasan sekaligus menjadi bagian dari pengalaman spiritual yang utuh.

Selain paket Umroh Plus Turki, PT Labbaika Cipta Imani juga menyediakan pilihan lain untuk jamaah yang ingin melakukan perjalanan ibadah ke destinasi-destinasi bersejarah. Beberapa di antaranya adalah Paket Umroh Plus Aqso dan Jordan dengan harga mulai dari Rp42,9 juta, serta Paket Umroh Full Ramadhan dan Lebaran 2025 yang ditawarkan mulai dari Rp35,9 juta.

Sejak didirikan pada tahun 2008, PT Labbaika Cipta Imani telah melayani lebih dari 20.000 jamaah dari berbagai daerah di Indonesia. Perusahaan ini terus berkembang dengan menghadirkan inovasi baru dan memberikan pelayanan berkualitas untuk kemudahan ibadahumatMuslim.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1201 seconds (0.1#10.140)