Idap Kanker Ginjal, Vidi Aldiano Jalani Operasi di Singapura

Jum'at, 13 Desember 2019 - 15:30 WIB
Idap Kanker Ginjal, Vidi Aldiano Jalani Operasi di Singapura
Idap Kanker Ginjal, Vidi Aldiano Jalani Operasi di Singapura
A A A
JAKARTA - Penyanyi Vidi Aldiano didagnosis mengidap kanker ginjal. Setelah menjalankan serangkaian pemeriksaan kesehatan, Vidi pun akhirnya memutuskan untuk menjalankan operasi hari ini di salah satu rumah sakit di Singapura.

Kabar mengejutkan ini dibagikan langsung oleh penyanyi 29 tahun itu melalui IGTV di akun Instagram pribadinya, hari ini, Jumat (13/12/2019).

"So, beberapa hari yang lalu setiap hari udah ke dokter di Singapur. Pas banget kemarin di Singapur ada acara, langsung ketemu dokter setiap hari. Kemarin udah pet scan, semua scan-scan sudah dilakukan dan keputusan terbaik sudah diambil Insya Allah gue hari ini akan melaksanakan operasi," kata Vidi.

Untuk kesembuhan dan kelancaran operasinya, pelantun Status Palsu tersebut memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia, terutama penggemarnya. Dia berharap operasi dapat berjalan lancar dan aman, sehingga ia dapat kembali sehat dan beraktivitas seperti sediakala.

"Ini kebetulan udah di rumah sakit juga, so by the time video ini dirilis Insya Allah gue udah di ruangan operasi. Dengan ini gue mau minta tolong temen-temen semua bantu doa semoga operasinya berjalan dengan lancar. Semoga semua penyakit-penyakit yang ada di ginjal gue bisa diangkat hari ini dengan aman," kata dia.

Setelah menjalani operasi, Vidi dijadwalkan akan menjalani pemulihan dan perawatan intensif. "Gue harus menjalankan operasi ini dan ada proses recovery juga pastinya tapi ya gue mohon doanya sekali lagi semoga lancar, aman cancar yang ada diginjal bisa diangkat, bersih dan bisa sembuh dengan total," paparnya.

Sementara, Vidi menjelaskan, awal mula dia didiagnosis mengidap kanker ginjal. Dikatakan bahwa awalnya dia didiagnosis mengidap kista, tapi hasil pemeriksaan kesahatan menyeluruh yang dijalaninya menunjukkan ada kanker di ginjal kiri.

"Dari Oktober kemarin sebenernya udah didiagnosa sebenernya tadinya awalnya cuma kista dan menjadi sesuatu yang lain dan baru minggu lalu gue dapet kabar kalo gue punya cancer di ginjal gue. Tepatnya di ginjal kiri gue," kata dia.

Kanker ginjal adalah penyakit yang dimulai di ginjal. Penyakit ini terjadi ketika sel sehat di salah satu atau kedua ginjal tumbuh tak terkendali dan membentuk benjolan atau tumor. Dikutip dari kidney.org, karsioma sel ginjal adalah jenis kanker ginjal paling umum pad aorang dewasa. Penyakit ini sering dimulai dari tabung kecil di ginjal yang disebut tubulus ginjal. Tubulus ginjal ini membersihakan darah dan mengeluaran air seni. Kanker sel ginjal sering menetap di dalam ginjal, tapi dapat menyebar ke bagian lain dari tubuh, paling sering ke tulang, paru-paru, atau otak. Ada banyak jenis karsinoma sel ginjal. Jenis yang paling umum disebut karsinoma sel ginjal clear-cell, chromphobe, dan papiler.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3651 seconds (0.1#10.140)