Madonna Dikecam Imbas Bagikan Foto Mesra dengan Paus Fransiskus Pakai AI, Disebut Menjijikkan

Minggu, 15 Desember 2024 - 09:00 WIB
loading...
Madonna Dikecam Imbas...
Madonna dikecam setelah membagikan dua foto hasil rekayasa AI yang memperlihatkan dirinya sedang bermesraan dengan Paus Fransiskus melalui Instagram Story. Foto/Page Six
A A A
JAKARTA - Madonna dikecam setelah membagikan dua foto hasil rekayasa AI yang memperlihatkan dirinya sedang bermesraan dengan Paus Fransiskus pada Jumat, 13 Desember 2024 malam waktu setempat melalui Instagram Story. Foto-foto tersebut langsung menjadi sorotan publik dan memancing reaksi keras dari para penggemar serta pengguna media sosial.

Pada foto pertama, Madonna tampak dipeluk oleh Paus Fransiskus dengan senyuman di wajahnya. "Menjelang akhir pekan seperti," tulis keterangan foto tersebut dilansir dari Page Six, Minggu (15/12/2024).

Foto kedua menunjukkan Madonna mengenakan korset berenda. Sementara Paus terlihat mendekat untuk menciumnya dengan lengannya melingkar di pinggang sang penyanyi. "Terasa Enak Dilihat," tulis penyanyi 66 tahun tersebut.

Reaksi warganet pun beragam. Banyak yang mengecam tindakan pelantun Hung Up tersebut sebagai tidak sopan dan kontroversial.

Madonna Dikecam Imbas Bagikan Foto Mesra dengan Paus Fransiskus Pakai AI, Disebut Menjijikkan

Foto/Page Six



Madonna Dikecam Imbas Bagikan Foto Mesra dengan Paus Fransiskus Pakai AI, Disebut Menjijikkan

Foto/Page Six

"Sangat tidak sopan," kata netizen.

"Menjijikkan! Saya berdoa semoga jiwanya diselamatkan!" komentar netizen.

"Ini aneh sekali. Dia sudah gila," tulis netizen.

Meskipun banyak kritik, pihak pemilik nama asli Madonna Louise Ciccone itu belum memberikan tanggapan terkait kontroversi ini. Madonna memang dikenal dengan reputasinya yang sering menuai kontroversi sepanjang kariernya.



Sebelumnya, Vatikan pernah menyerukan boikot terhadap Tur Dunia Blond Ambition miliknya, terkait video musik Like a Prayer yang dirilis pada 1989. Video tersebut memuat simbol-simbol keagamaan yang dianggap ofensif. Seperti pembakaran salib dan adegan Madonna mencium seorang santo kulit hitam.

Kontroversi lainnya muncul baru-baru ini, ketika Madonna dituntut oleh seorang penggemar yang merasa tidak nyaman dengan elemen seksual eksplisit dalam turnya, Celebration. Penampilannya dikenal sering memuat adegan tarian pangkuan yang provokatif. Termasuk saat ia memberikan tarian pangkuan kepada Ricky Martin dalam sebuah konser di Miami pada bulan April.

Meski terus memicu perdebatan, Madonna tetap bertahan dengan prinsipnya sebagai seniman. Foto terbaru ini, meskipun kontroversial, menunjukkan bahwa sang Queen of Pop terus mendorong batasan seni dan budaya, meskipun harus menghadapi kritik dari berbagai pihak.

"Seniman ada di sini untuk mengganggu kedamaian," tulisnya dalam sebuah unggahan Instagram pada 2023.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Alasan Steven Wongso...
3 Alasan Steven Wongso Mualaf, Benarkah karena Arafah Rianti?
Jelang Lebaran, Prilly...
Jelang Lebaran, Prilly Latuconsina Masak Rendang 8 Kg
Ariel Tatum Ingin Rasakan...
Ariel Tatum Ingin Rasakan Mudik Lebaran: tapi Nggak Punya Kampung
Celine Evangelista Lebaran...
Celine Evangelista Lebaran di Makkah, Bagikan Suasana Takbiran Penuh Haru Berlatar Masjidilharam
Raffi Ahmad Mudik ke...
Raffi Ahmad Mudik ke Bandung Naik Bus: Lebih Aman dan Nyaman
Megan Fox Melahirkan...
Megan Fox Melahirkan Anak Perempuan Buah Cinta dengan Machine Gun Kelly
4 Artis Indonesia Rayakan...
4 Artis Indonesia Rayakan Hari Raya Nyepi 2025, Happy Salma Mengarak Ogoh-ogoh
BCL Semangat Masak Rendang...
BCL Semangat Masak Rendang untuk Lebaran, Siapkan Satu Kuali Penuh
3 Poin Klarifikasi Celine...
3 Poin Klarifikasi Celine Evangelista soal Dinikahi Jaksa Agung, dan Menteri hingga Alasan Mualaf
Rekomendasi
Salat Idulfitri di Lapangan...
Salat Idulfitri di Lapangan Pancasila Simpang Lima Diperkirakan Diikuti 30.000 Jemaah
Ikut Mudik, Apriyani...
Ikut Mudik, Apriyani Rahayu Bakal Jalani Tradisi Lebaran di Kampung Halaman
Dihadiri Prabowo-Gibran,...
Dihadiri Prabowo-Gibran, Ini Jadwal Pelaksanaan Salat Idulfitri 1446 H di Masjid Istiqlal
Berita Terkini
Istana Buckingham Kembali...
Istana Buckingham Kembali Abaikan Pangeran Harry, Hubungan Makin Buruk
4 jam yang lalu
Snow White Live Action...
Snow White Live Action Jadi Film Disney Paling Mengecewakan Sepanjang Sejarah
5 jam yang lalu
3 Alasan Steven Wongso...
3 Alasan Steven Wongso Mualaf, Benarkah karena Arafah Rianti?
10 jam yang lalu
6 Makanan yang Sebaiknya...
6 Makanan yang Sebaiknya Dihindari saat Mudik Lebaran, Bikin Ngantuk
11 jam yang lalu
BTS, BLACKPINK, BIGBANG,...
BTS, BLACKPINK, BIGBANG, dan IU Masuk Daftar Musisi Terhebat Abad 21
12 jam yang lalu
Cara Membuat Ketupat...
Cara Membuat Ketupat Empuk dan Tahan Lama, Sajian Wajib saat Lebaran
13 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved