Berbagi Kasih, CIBIS Park Gelar Santunan Anak Yatim

Jum'at, 14 Maret 2025 - 22:20 WIB
loading...
Berbagi Kasih, CIBIS...
CIBIS Park, kawasan green office sekaligus destinasi keluarga dan komunitas di Jakarta Selatan, menunjukkan komitmennya dalam mendukung nilai kebersamaan. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - CIBIS Park, kawasan green office sekaligus destinasi keluarga dan komunitas di Jakarta Selatan, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung nilai kebersamaan dan kepedulian sosial dengan menggelar acara Santunan Yatim. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 14 Maret 2025.

Dalam acara ini, CIBIS Park mengundang 300 anak yatim dari berbagai yayasan di sekitar wilayah Cilandak, Jakarta Selatan. Tidak hanya menerima santunan dan berbuka puasa, para anak yatim juga akan mendapatkan pengalaman berbeda dengan bermain di fasilitas playground serta mengikuti berbagai kegiatan interaktif yang telah disiapkan.

Achmad Umar, Presiden Direktur PT Bhumyamca Sekawan sebagai pemilik kawasan CIBIS Park menegaskan bahwa acara ini merupakan bagian dari visi CIBIS Park untuk tidak hanya sebagai pusat bisnis, tetapi juga merupakan ruang yang inklusif bagi masyarakat luas.

"Santunan yatim ini merupakan bagian dari komitmen CIBIS Park dalam berbagi kebahagiaan dan menciptakan momen istimewa bagi mereka. Dengan memberikan pengalaman bermain dan menikmati fasilitas yang ada, kami berharap anak-anak yatim dapat merasakan kehangatan dan kebersamaan Ramadan di lingkungan yang nyaman dan inklusif," ujar Achmad Umar.



Achmad Umar menambahkan, acara ini juga bertujuan untuk menanamkan nilai kepedulian di tengah komunitas bisnis dan keluarga yang berada di lingkungan CIBIS Park, dan Ramadan dapat menjadi momentum untuk mempererat kebersamaan antar kalangan yang mengunjungi CIBIS Park.

Manager Marketing PT Bhumyamca Sekawan, Putut Angga Wijaya mengatakan "kegiatan ini merupakan wujud nyata dari komitmen CIBIS Park dalam memuliakan anak yatim, menciptakan momen Ramadan yang berkesan, dan menghadirkan kebahagiaan bagi mereka di lingkungan yang aman dan nyaman".

Ruang Berbagi

Selain menjadi kawasan bisnis berkonsep green office, CIBIS Park kini semakin memperkuat identitasnya sebagai destinasi ramah keluarga dan komunitas. Dengan berbagai fasilitas yang tersedia, pengunjung dapat menikmati suasana yang nyaman, hijau, dan menyenangkan untuk beraktivitas, termasuk playground & sarana bermain (akan diresmikan pada Mei 2025), taman terbuka hijau untuk rekreasi keluarga, danau & jogging track untuk berolahraga & bersantai, beragam cafe & outlet kuliner dengan pilihan makanan variatif, hingga fasilitas olahraga dan tempat ibadah untuk kenyamanan pengunjung.

Keberadaan fasilitas-fasilitas ini menjadikan CIBIS Park sebagai tempat yang lebih dari sekedar pusat bisnis, tetapi juga ruang yang dapat dinikmati oleh seluruh anggota keluarga.

"Melalui acara ini, kami ingin menegaskan bahwa CIBIS Park bukan hanya pusat bisnis, tetapi juga ruang yang ramah bagi keluarga dan komunitas. Dengan fasilitas yang semakin berkembang, termasuk playground dan berbagai area rekreasi, kami berharap CIBIS Park dapat menjadi tempat yang menyatukan berbagai pengalaman, mulai dari aktivitas bisnis hingga kegiatan sosial dan hiburan," ujar Angga.

(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
MNC Peduli Bersama Lotte...
MNC Peduli Bersama Lotte Mart dan Pemkot Jakpus Beri Santunan pada 200 Yatim Piatu serta Dhuafa
Puncak Rangkaian Acara...
Puncak Rangkaian Acara Berbagi Kasih Ramadan 2024, Moorlife Ajak 4.000 Anak Yatim Buka Puasa Bersama
MNC Peduli Gelar Buka...
MNC Peduli Gelar Buka Puasa Bersama dan Beri Santunan pada 100 Anak Yatim
Yayasan Manbaul Khairat...
Yayasan Manbaul Khairat Bersyukur Dapat Santunan IWAPI, Berharap Terus Dilakukan di Bulan Mulia
MNC Vision Serahkan...
MNC Vision Serahkan Santunan ke Anak Yatim di Jakarta Barat
Lansia di Panti Werdha...
Lansia di Panti Werdha Berea Apresiasi Bantuan MNC Vision Networks
Para Lansia Bersuka...
Para Lansia Bersuka Cita Dapat Kunjungan dari MNC Vision Network
Peduli Sesama, MNC Vision...
Peduli Sesama, MNC Vision Network Salurkan Donasi pada Lansia di Panti Werdha
Anak Ragunan Masa Muda...
Anak Ragunan Masa Muda (Armada) Gelar Santunan Anak Yatim
Rekomendasi
Ajudan Zelensky: Tak...
Ajudan Zelensky: Tak akan Ada Pemilu di Ukraina meski Gencatan Senjata Tercapai
Polri Janji Tindak Tegas...
Polri Janji Tindak Tegas Ormas Palak Pelaku Usaha, Lapor ke Nomor 110
Rapat Panja RUU TNI...
Rapat Panja RUU TNI Digelar di Hotel Mewah, KontraS Curiga agar Sulit Diakses Publik
Berita Terkini
Kim Soo Hyun Diancam...
Kim Soo Hyun Diancam Boikot, Prada Langsung Putus Kontrak
42 menit yang lalu
Pangeran Harry Minta...
Pangeran Harry Minta Maaf pada Raja Charles dan William usai Pertemuan Rahasia
1 jam yang lalu
Cahaya Hati Indonesia...
Cahaya Hati Indonesia Spesial Ramadan Bulan Ramadan Mau ke Surga atau Neraka? Tayang di iNews, Pukul 12.45 WIB
1 jam yang lalu
Dr Richard Lee Tawarkan...
Dr Richard Lee Tawarkan Sarwendah Jadi Mualaf: Log In Aja Dulu
2 jam yang lalu
Sarwendah Penasaran...
Sarwendah Penasaran dr Richard Lee Jadi Mualaf, Banyak Tanya soal Prosesnya
3 jam yang lalu
Ifan Seventeen Tegaskan...
Ifan Seventeen Tegaskan Keseriusannya Pimpin PT PFN: Amanah Besar
4 jam yang lalu
Infografis
Gejala HMPV pada Anak,...
Gejala HMPV pada Anak, Penyakit yang Mewabah di China
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved