Kiat Hindari Berat Badan Bertambah saat Libur Panjang

Rabu, 28 Oktober 2020 - 20:06 WIB
loading...
Kiat Hindari Berat Badan...
Sejumlah tips dan kiat harus diterapkan selama liburan agar tetap sehat. Foto Ilustrasi/Grafis SINDOnews/Ahmad Hadi
A A A
JAKARTA - Liburan adalah waktu santai terbaik yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Beragam hal bisa kita lakukan saat liburan, apakah menghabiskannya dengan orang terdekat atau pergi berlibur ke beberapa destinasi wisata nan eksotis, yang membuat kita terbebas stres dan merasa bahagia.

Namun, ada juga yang harus diperhatikan saat menjalani liburan, karena kebanyakan dari kita makan sembarangan dengan maksud untuk melepas stres. Tetaplah pertahankan gaya hidup yang sehat ya.

( )

Berikut adalah beberapa cara untuk menghindari naiknya berat badan saat liburan, seperti dilansir dari laman Boldsky.

1. Rencanakan Makanan dan Jumlah Kalorinya
Rencanakanlah menu makanan Anda sedemikian rupa sehingga Anda bisa lebih teratur dan tahu apa yang harus dikonsumsi saat sarapan maupun makan malam.

2. Jangan Lewatkan Waktu Makan
Anda mungkin menyesal jika menghabiskan sepanjang hari dengan menyantap segala jenis makanan. Tapi, melewatkan makan untuk mengimbangi konsumsi berlebihan tersebut tidak akan membantu Anda menghindari naiknya berat badan.

3. Jangan Minum Minuman Manis atau Hindari Soda
Hindari beberapa jenis minuman , baik yang beralkohol maupun tidak seperti soda, karena minuman beralkohol dapat memperlambat metabolisme Anda. Sementara minuman bersoda mengandung begitu banyak gula sehingga berat badan akan naik.

( )

4. Minumlah Segelas Air Sebelum Makan
Manfaatkanlah fakta ini dan minumlah segelas air sebelum Anda makan untuk mengisinya sebagian. Hal ini juga akan mengurangi nafsu makan serta mencegah Anda makan secara berlebihan.

5. Konsumsi Lebih Banyak Protein, Buah, dan Sayur
Jauhi makanan tidak sehat seperti semangkuk krim kentang atau kue keju. Dan, pilihlah makanan yang lebih sehat seperti sayuran dan salad buah.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1752 seconds (0.1#10.140)