Deteksi Dini Penting untuk Antisipasi Diabetes

Kamis, 05 November 2020 - 10:40 WIB
loading...
Deteksi Dini Penting...
Deteksi dini penting untuk menghindari diabetes. Foto/IST
A A A
JAKARTA -
Sampai saat ini diabetes masih menjadi ancaman di Indonesia. Selain penerapan gaya hidup sehat, deteksi dini juga dangat penting. Meski umumnya tidak menimbulkan gejala. Karena itu disarankan agar prediabetes memantau status kesehatannya agar dapat terdiagnosa lebih cepat dan mendapat penanganan dini. “Deteksini dini sangat penting,” imbuh Executive Board Member IDF Western Pacific Region ini. Dia paham betul bahwa ancaman komplikasi diabetes.

Dibenarkan oleh Ketua Umum Perkumpulan Endokrinologi Indonesia (PERKENI) Prof. Dr. dr. Ketut Suastika, SpPD-KEMD, prediabetes harus sudah mulai memperhatikan pola makannya. “Saat pre diabetes, harus diintervensi pola makannya. Juga, gaya hidup dan olahraganya,” ucap Prof. Suastika.
Masalahnya, 2/3 penyandangnya tak sadar memiliki diabetes. Tak heran, penyakit ini dijuluki sebagai the sillent killer atau pembunuh senyap. “Olahraga tidak boleh ditinggalkan walau pandemi. Saya saja bersepeda statis di rumah satu jam,” imbuh Prof. Suastika.

Baca juga : Waspada! Diabetes Bisa Sebabkan Disfungsi Ereksi

Pada kesempatan itu juga disinggung perlunya dukungan penuh keluarga pada penderita diabetes. Mengingat keluarga adalah jembatan edukasi penyandang diabetes. Keluarga penyandang diabetes-lah yang bisa mengintervensi gaya hidup. Termasuk, pengaturan gizi dan pola makan.

Director of Special Needs & Healthy Lifestyle Nutrition KALBE Nutritionals Tunghadi Indra menyatakan KALBE Nutritional melalui brand Diabetasol nutrisi untuk diabetes, menaruh perhatian khusus terkait data prevalensi diabetes yang ada dan menegaskan komitmennya untuk terus melakukan edukasi cara mengatasi diabetes kepada masyarakat luas.

Baca juga : Ingin Terhindar dari Diabetes? Gampang, Terapkan Saja Pola Hidup Sehat!

“Melihat angka prevalensi diabetes di dunia dan khususnya di Indonesia yang masih meninggi, menunjukkan sebenarnya masih banyak pekerjaan yang perlu dilakukan secara bersama-sama, terutama dalam hal kesadaran masyarakat tentang diabetes ini. Terutama kondisi pandemi saat ini yang mengharuskan penderita diabetes harus lebih waspada dan berhati-hati untuk menjaga gula darahnya. Kami sebagai produsen nutrisi untuk diabetes akan terus membantu mengedukasi masyarakat tentang pola makan diabetes,” tandas Tunghadi.
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1863 seconds (0.1#10.140)