Bosan WFH? Yuk Coba Suasana baru di Marriott Bonvoy

Jum'at, 06 November 2020 - 23:00 WIB
loading...
Bosan WFH? Yuk Coba Suasana baru di Marriott  Bonvoy
foto / dok Marriott Bonvoy
A A A
JAKARTA - Marriott International, Inc. menawarkan program baru untuk membuat nyaman para tamu yang ingin bekerja di mana saja di hotel Marriott Bonvoy . Program ini memenuhi kebutuhan para tamu dengan kondisi saat ini yang sedang menjalani pekerjaan dan sekolah dari rumah tapi mencari sedikit inspirasi untuk mengatasi kebosanan.

Paket Day Pass, Stay Pass, dan Play Pass baru dari Marriott Bonvoy dirancang sebagai pilihan yang fleksibel, baik mencari penginapan satu hari dari pagi hingga sore hari, penginapan semalam dengan check-in di pagi hari dan check-out pada malam hari, atau destinasi bekerja dan berlibur selama beberapa hari.

Baca juga : Puncak Perayaan HUT Ke-31 MNC Group Disajikan Lebih Sensasional

“Bekerja jarak jauh tidak selalu berarti bekerja dari rumah yang membuat batasan antara kehidupan pribadi dan profesional sangat tipis sehingga dapat menciptakan gangguan dan stres,” kata Stephanie Linnartz, Group President – Consumer Operations, Technology & Emerging Businesses, Marriott International.

“Kami mengundang para tamu untuk bekerja di mana saja dengan Marriott Bonvoy untuk membantu mereka menjadi lebih produktif dan mencapai keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan yang lebih baik dengan menata ulang kamar hotel kami sebagai ruang kerja jarak jauh yang dekat dari rumah para tamu. Dengan memberikan opsi pemesanan yang fleksibel, para anggota dan tamu kami memiliki alternatif tempat untuk bekerja.”

Baca juga : Menjaga Kesehatan Organ Intim Bisa Bikin Wanita Pede

Berdasarkan penelitian komunitas anggota dan non-anggota Marriott Bonvoy yang menyatakan bahwa mereka sudah merasa bosan dengan suasana rumah hingga menginginkan untuk menangani kebosanan sehari-hari, tidak memiliki lingkungan ruang kerja khusus dan merasa sesak di apartemen kecil, tidak ada batasan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi, terutama untuk keluarga yang juga melakukan pembelajaran jarak jauh untuk anak-anak lalu adanya keinginan untuk mendapatkan Wi-Fi dengan jaringan internet yang kuat.

“Hotel dan tim internal kami mendengarkan kebutuhan komunitas kami setiap hari untuk memahami cara terbaik agar dapat memenuhi kebutuhan mereka, baik secara lokal atau global, berdasarkan perubahan yang terus terjadi pada perusahaan, sekolah, dan peraturan setempat. Kami percaya evolusi dan inovasi yang berkelanjutan dengan klien korporat dan konsumen kami akan membantu menggerakkan masa depan penawaran Marriott,” tambah Linnartz.

Day Pass adalah penawaran baru yang menjadikan kamar hotel sebagai kantor Anda untuk satu hari mulai pukul 06.00 untuk check-in hingga pukul 18.00. Para tamu diberikan akses mudah ke Wi-Fi yang cepat (jika ada), makanan dan minuman dan ruang tambahan di hotel. Selain itu, para tamu bebas untuk mengakses fasilitas bisnis di properti seperti peralatan pencetakan, faks dan scanner yang persediannya tergantung pada hotel. Anggota Marriott Bonvoy akan menerima fasilitas welcome amenity gratis berupa camilan sehat, diskon toko suvenir, dan akses ruang tunggu jika tersedia bagi mereka yang berstatus Platinum, Titanium, atau Ambassador Elite dan mereka mendapatkan poin untuk hotel yang memenuhi syarat.

Paket saat ini tersedia pada beberapa hotel terpilih di Atlanta, Phoenix, Dallas, New York, Toronto, London, Singapura, Kuala Lumpur dan Hong Kong, dengan rencana ekspansi di Eropa, Timur Tengah dan Amerika Latin.

Stay Pass menggabungkan Day Pass untuk bekerja dengan menginap semalam. Paket ini dirancang untuk menggabungkan semua manfaat menginap di hotel dengan kenyamanan untuk menjadi produktif dan memanfaatkan hari kerja dengan sebaik-baiknya. Para tamu dapat check-in lebih awal pada pukul 06.00 dan check-out lebih lama pada pukul 18.00 di hari terakhir.

Play Pass diperuntukkan bagi mereka yang ingin bekerja sambil berlibur bahkan bersama keluarga. Tersedia di lokasi resor dan luxury yang berpartisipasi di seluruh dunia, Play Pass menyadari bahwa para tamu saat ini memiliki lebih banyak fleksibilitas untuk bepergian, bekerja, dan sekolah dari mana pun yang mereka mau.

Di Indonesia, Play Pass tersedia di resor The Westin Resort & Spa Ubud, Bali, The Westin Resort Nusa Dua, Bali, Renaissance Bali Uluwatu Resort & Spa, Sheraton Bali Kuta Resort, Courtyard By Marriott Bali Seminyak Resort, Courtyard By Marriott Bali Nusa Dua Resort, The Laguna, a Luxury Collection Resort & Spa, Bali, dan The Ritz-Carlton Bali.
(sal)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2348 seconds (0.1#10.140)