6 Film Independent yang Bisa Ditonton Streaming untuk Akhir Pekan

Jum'at, 27 November 2020 - 21:06 WIB
loading...
6 Film Independent yang Bisa Ditonton Streaming untuk Akhir Pekan
Raline Shah tampil dalam film independent How To Make Dangerously Woman’s Body. Anda pun bisa menyaksikannya. Foto/Istimewa.
A A A
JAKARTA - Sudah ada rencana akhir pekan ini? Jika masih belum bisa kemana-mana dan hanya akan di rumah saja, menonton film menjadi pilihan tepat. Namun, bila bosan dengan drama korea atau serial yang itu-itu saja, Anda bisa sesekali menonton film indie atau film independent dengan durasi yang lebih singkat.

Beberapa rekomendasi yang sudah bisa Anda lihat lewat streaming dari Go Play, platform video-on-demand dan live interaktif dari Gojek. Melalui GoPlay Indie Anda bisa menyaksikan Film-film indie dari berbagai genre, mulai dari aksi, komedi, drama, horor, thriller, animasi, dokumenter, hingga film anak ini pun menghadirkan aktor, aktris, dan sutradara berbakat. (Baca juga: RCTI Kuasai Top 3 Program Prime Time, AMI Awards Tembus Audience Share 21,2%! )

Dalam peluncuran perdananya, GoPlay Indie menampilkan lebih dari 200 konten film indie karya anak bangsa yang bekerja sama pegiat dan pemerhati film independen, termasuk Jogja-NETPAC Asian Film Festival (JAFF), Indonesia Sinema Persada (ISP), dan Minikino Film Week Bali International Short Film Festival. Berikut beberapa di antaranya :

1. How to Make a Dangerously Beautiful Woman karya Fazrie Permana, yang menampilkan Raline Shah dan Teuku Rifnu.
2. One of Those Murder karya Jerry Hadiproj, yang telah hadir di sejumlah festival film international, seperti Seoul International Film Festival 2019 (Seoul, Korea) dan Independent Shorts Awards 2019 (Los Angeles, AS).
3. Gowok The Ins and Outs of a Woman’s Body karya Steve Masihoroe, yang berhasil masuk Cannes Film Festival 2019 Official Selection.
4. Cerita Tentang Sinema di Sudut yang Lain karya Hariwi, salah satu nominasi Film Dokumenter Pendek Terbaik FFI 2020. (Baca juga: Lola Bakery, Game yang Seru Dimainkan Bareng Keluarga )
5. Dendang Bantilang karya M. Ikhwan, yang menjuarai Festival Film Puskat Ruedi Hofmann Media Awards 20188 dan tampil di Balinale Film Festival 2019.
6. Friends karya Yandy Laurens, sutradara yang juga sukses menggarap film Keluarga Cemara (2018).
(tdy)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2074 seconds (0.1#10.140)