Idaman Banget! Ashanty-Krisdayanti Kompak Rencanakan Liburan Keluarga Bareng

Kamis, 11 November 2021 - 09:25 WIB
loading...
Idaman Banget! Ashanty-Krisdayanti...
Hubungan Ashanty dan Krisdayanti tampak semakin harmonis. Keduanya baru saja menghabiskan waktu bersama di rumah Krisdayanti. Foto/Instagram Ashanty
A A A
JAKARTA - Hubungan istri Anang Hermansyah, Ashanty dengan mantan istrinya, Krisdayanti , tampak semakin harmonis. Keduanya baru saja menghabiskan waktu bersama di rumah Krisdayanti.

Tak hanya berdua, anak-anak Ashanty dan Krisdayanti pun terlihat akrab dalam pertemuan tersebut. Hal itu tampak dalam unggahan terbaru Ashanty di akun Instagramnya.



Di situ mereka kompak berpose penuh gaya dengan ceria di ruang tamu Krisdayanti. Krisdayanti sendiri tersenyum cantik ke arah kamera sambil memeluk Arsy, sementara Ashanty kompak berpose dua jari dengan Aurel Hermansyah. Keceriaan dan kebahagiaan pun menyelimuti potret keluarga besar tersebut. Mereka terkesan begitu akrab dan dekat.

Tak hanya bermain, Ashanty mengatakan bahwa pertemuan ini juga membahas rencana liburan bersama mereka. Bahkan keduanya sempat lupa waktu lantaran terlalu asyik berbincang.

"Bahas liburan sampai segala hal, nggak inget pulang hehehe," tulis Ashanty dalam keterangan, dikutip Kamis (11/11/2021).

Unggahan itu menuai beragam reaksi netizen. Banyak yang bahagia melihat Ashanty-Krisdayanti dekat dan bersahabat. Tak sedikit juga netizen yang menyebut mereka adalah keluarga impian.

"Bahagia bgt liatnya," tulis netizen.

"Keluarga impian TERBAIK bibit unggul," ungkap netizen lain.

"Keluarga solid," balas netizen lain.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3007 seconds (0.1#10.140)