5 Manfaat Jalan Tanpa Alas Kaki, Salah Satunya Cegah Sakit Jantung

Kamis, 02 Desember 2021 - 23:47 WIB
loading...
5 Manfaat Jalan Tanpa...
Berjalan tanpa alas kaki memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Foto Ilustrasi/Freepik
A A A
JAKARTA - Penggunaan alas kaki seperti sandal atau sepatu penting untuk melindungi kaki dari kuman dan bakteri. Namun di sisi lain, berjalan tanpa alas kaki pun ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Terkadang kita khawatir kaki akan terluka karena menginjak bebatuan yang tajam atau terpapar bakteri-bakteri kotor di jalanan, yang akan membuat kaki iritasi dan lain sebagainya. Tapi ternyata banyak yang tidak menyadari bahwa berjalan tanpa alas kaki memiliki banyak manfaat bagi tubuh.



Karena itu, ketika kita mendapat kesempatan berjalan di daerah terbuka, cobalah melepas sepatu atau sandal dari kaki. Berikut lima manfaat berjalan tanpa alas kaki bagi kesehatan, dikutip dari laman Stylecraze, Kamis (2/12/2021).

1. Bantu Melawan Peradangan

Pada saat berjalan tanpa alas kaki, kontak kulit dengan permukaan bumi memudahkan penyebaran elektron dari bumi ke tubuh manusia. Elektron ini memasuki tubuh melalui titik akupunktur tertentu dan selaput lendir (berada tepat di bawah kulit).

Antioksidan dalam tubuh kita terbuat dari elektron, yang membantu menetralkan radikal bebas dan akhirnya melawan peradangan.

2. Bikin Tidur Lebih Nyenyak

Berjalan tanpa alas kaki juga bisa membuat tidur lebih nyenyak. Elektron bumi menyebar ke tubuh Anda dan menyebabkan beberapa perubahan psikologis yang bermanfaat, termasuk meningkatkan kualitas tidur setiap malam.

Selain itu, berjalan tanpa alas kaki juga membantu menormalkan ritme biologis pada siang dan malam. Ini membantu Anda rileks dan tidur lebih nyenyak.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3334 seconds (0.1#10.140)