Peringatan 40 Harian Vanessa Angel Digelar Megah, Banner hingga Penampilan Mayang Jadi Sorotan

Senin, 13 Desember 2021 - 22:55 WIB
loading...
Peringatan 40 Harian...
Peringatan 40 harian Vanessa Angel yang digelar keluarga Doddy Sudrajat digelar megah di Gedung Pertemuan The Tribrata Darmawangsa, Jakarta Selatan. Banner besar hingga penampilan sang adik mendiang Vanessa Angel, Mayang jadi sorotan. Foto/
A A A
JAKARTA - Keluarga Doddy Sudrajat menggelar pengajian peringatan 40 harian kepergian Vanessa Angel hari ini, Senin (13/12/2021) di gedung pertemuan The Tribrata Darmawangsa, Jakarta Selatan. Beberapa momen pengajian itu kerap diunggah oleh sepupu Vanessa, Chyntia Lendy dalam Instagram-nya.

Namun, netizen justru menyoroti penampilan baru adik Vanessa Angel, Mayang yang tampil berbeda dengan gaya rambut barunya. Potret itu langsung menjadi perbincangan hangat usai diunggah ulang ulang oleh akun Instagram @lambee.pedes.

Tampak, Mayang, Chika dan Chyntia tampil kompak dengan pakaian serba putih. Hal yang menarik perhatian, Mayang tampil berbeda dengan poni depannya.

Wajahnya pun terlihat begitu flawless dan cantik dengan riasan naturalnya. Ketiganya kompak tersenyum manis ke arah kamera. Senyum Mayang tampak begitu sumringah dibandingkan yang lainnya.



Di samping itu, admin akun Instagram juga menyoroti banner besar yang terpampang di atas panggung. Pasalnya, banner tersebut tak menuliskan nama suami Vanessa, Bibi Andriansyah.

Ini tentu menjadi pertanyaan besar mengingat pasangan suami-istri tersebut sama-sama wafat dalam kecelakaan mobil beberapa waktu lalu.

"40 Hari Vanesa Angel kok ga ada tulisan Febri Ardiansyah yah?," tulisnya dalam keterangan, dikutip MNC Portal Indonesia pada Senin (13/12/2021).

Unggahan itu langsung dibanjiri beragam komentar. Banyak yang mengomentari perubahan penampilan Mayang. Tak sedikit juga yang menyoroti pose ketiganya karena terlihat begitu semringah dalam acara pengajian.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1899 seconds (0.1#10.140)