Nicholas Saputra Puji Cita Rasa Kopi Lokal: Saya Nikmati dengan Berbagai Cara

Senin, 17 Januari 2022 - 17:17 WIB
loading...
Nicholas Saputra Puji...
Nicholas Saputra mengapresiasi semua cita rasa kopi yang berada di sejumlah daerah di Indonesia. Foto/Dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Travelling menjadi hobi yang digeluti aktor kenamaan Tanah Air, Nicholas Saputra . Hobinya itu memberikannya kesempatan untuk mencicipi berbagai aneka kopi di seluruh wilayah Indonesia.

Nicholas Saputra memuji semua cita rasa kopi-kopi yang berada di sejumlah daerah di Indonesia. Apalagi dirinya mengaku sebagai orang yang menyukai dan tak pernah lepas dari kopi.

Nicholas Saputra menuturkan, ia sendiri sangat mengapresiasi kopi-kopi yang dihasilkan dari para petani lokal. Terlebih jika ada brand yang menggunakan kopi asli lokal yang jadi bahan utamanya, misalnya arabika.

"Kalau saya memang mengapresiasi kopi-kopi lokal dan menikmatinya dengan berbagai cara," ujarnya saat peluncuran produk Kopi Kenangan Hanya Untukmu, di bilangan Jakarta Selatan, Senin (17/1/2022).



Nicholas menambahkan, setiap hari ia meminum kopi bahkan sejak kuliah tidak pernah lepas dari kopi, karena menurutnya minuman tersebut sangat membantunya dalam menjalankan aktivitas sehari-harinya.

Kemudian Nicholas sendiri menyukai kopi lokal yang diblend dengan susu murni, dan gula aren asli. Sehingga membuat kopi yang akan diseruputnya terasa lebih nikmat.

"Kopi dan susunya, bukan susu bubuk tapi susu cair, dan black aren cair yang diambil dari petani langsung," katanya.

Untuk itu dalam kesempatannya Nicholas Saputra pun ditunjuk sebagai brand ambassador Kopi Kenangan Hanya Untukmu. Di mana merk ini menggunakan kopi-kopi lokal yang biasa ia sendiri nikmati saat traveling, maupun bersantai di rumah.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tatap Pasar Dunia, Tomoro...
Tatap Pasar Dunia, Tomoro Coffee Bakal Buka 1.000 Gerai Baru
Nikmatnya Mencicipi...
Nikmatnya Mencicipi Kopi Luwak Borobudur yang Dipanen dari Hutan Pinus Gunung Sumbing
Mengenal Bisnis Kopi...
Mengenal Bisnis Kopi Snoop Dogg, INDO.xyz yang Berkolaborasi dengan Pengusaha Indonesia
Cuan Melalui Kopi Kekinian...
Cuan Melalui Kopi Kekinian dengan Pilihan Minuman Beragam
Sambut HUT Kemerdekaan...
Sambut HUT Kemerdekaan RI, Maxx Coffee Hadirkan Proudly Indonesian
Rahasia di Balik Kopi...
Rahasia di Balik Kopi Susu Khas KnJ Co. Cirendeu
Kini, Siapapun Bisa...
Kini, Siapapun Bisa Membuat Kopi yang Nikmat di Rumah Sendiri
Kopi Jangkung Hadirkan...
Kopi Jangkung Hadirkan Cita Rasa Menyeruput Biji Kopi Asli Bogor
Yuk, Cobain Kopi Buatan...
Yuk, Cobain Kopi Buatan Robot Barista dari FamilyMart
Rekomendasi
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
Daftar 36 Kapolda se-Indonesia...
Daftar 36 Kapolda se-Indonesia setelah Mutasi April 2025, Ada yang Baru Menjabat Bulan Ini
3 Langkah Rusia untuk...
3 Langkah Rusia untuk Merebut Crimea dari Ukraina, Apa Saja?
Berita Terkini
Kondisi Terkini Fachri...
Kondisi Terkini Fachri Albar usai Ditangkap Kasus Narkoba, Polisi Pastikan Sehat
16 menit yang lalu
Profil Hailey Baldwin,...
Profil Hailey Baldwin, Istri Justin Bieber yang Ternyata Menderita Kista Ovarium
25 menit yang lalu
Drama Korea A Shop For...
Drama Korea A Shop For Killer Lanjut Season 2, Tayang Perdana 2026
56 menit yang lalu
5 Fakta Hailey Bieber...
5 Fakta Hailey Bieber yang Mengaku Punya Dua Kista Ovarium
1 jam yang lalu
15 Contoh Ucapan Galungan...
15 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 Bahasa Bali untuk Teman hingga Keluarga Besar
1 jam yang lalu
Wujudkan Mimpi Menjadi...
Wujudkan Mimpi Menjadi Bintang Dangdut, MNCTV Hadirkan Program Terbaru Dangdut 24 Karat Karaoke Dadakan
1 jam yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved