Cinta Bersemi di Rumah Kos, Ikuti Vision+ Originals Terbaru Creepy Valentine: Nginep

Selasa, 15 Februari 2022 - 09:22 WIB
loading...
Cinta Bersemi di Rumah...
Vision+ menghadirkan original series terbaru berjudul Creepy Valentine yang bergenre romantis dan horor-thriller. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Vision+ menghadirkan original series terbaru berjudul Creepy Valentine yang bergenre romantis dan horor-thriller. Serial antologi yang terdiri dari 4 cerita ini resmi dirilis pada hari ini, Senin 14 Februari 2022, bertepatan dengan Hari Valentine.

Creepy Valentine disutradarai oleh Harry Dagoe dan Kunun Nugroho, serta dibintangi oleh berbagai aktor-aktris seperti Inayma, Chicco Kurniawan, Hifzane Bob, Maeva Schillinger, Haniv Hawakin, Sani Fahreza, dan masih banyak lagi.

Cerita pertama dalam Creepy Valentine bertajuk Nginep, menceritakan seorang mahasiswa bernama Igra (Chicco Kurniawan) yang pergi menginap di kost temannya, Vicko (Hifzane Bob), karena pulang terlalu malam setelah main futsal.

Di rumah kos milik Vicko, Igra bertemu dengan seorang gadis manis bernama Linda (Inayma), dan segera tertarik kepadanya. Semenjak saat itu, ia sering menginap di kos milik Vicko agar bisa mendekati Linda.



Setelah keduanya semakin dekat, hal yang tidak Igra sangka terjadi. Ia mengetahui siapa Linda sebenarnya, dan kisah cinta mereka pun menjadi semakin rumit.

Clarissa Tanoesoedibjo selaku Managing Director Vision+ menyebutkan, “Creepy Valentine merupakan salah satu inovasi Vision+ dalam menghadirkan cerita dengan genre campuran, seperti romantis dan horror-thriller ini. Serial Creepy Valentine diharapkan dapat menghibur pemirsa di momen Valentine dengan berbagai cerita pendek yang menarik.”

Serial Creepy Valentine akan hadir di Vision+ sebanyak 8 episode, dengan cerita Nginep yang hadir dalam 2 bagian di 2 episode pertama. Serial ini dapat Anda saksikan dalam format Video on Demand (VOD).

Untuk menyaksikan selengkapnya, pengguna perlu menggunakan akun Vision+ premium dengan paket mulai dari Rp10.000 untuk berlangganan 7 hari hingga Rp200.000 untuk berlangganan 365 hari.

Bagi pengguna yang membeli paket premium 90 hari atau 365 hari, ada hadiah menarik yaitu perlindungan optimal Motion Insure berupa asuransi perlindungan diri dari Covid-19 secara cuma-cuma.

Siapakah Linda sebenarnya? Saksikan segera serial Creepy Valentine: Nginep eksklusif di Vision+!

Unduh Vision+ sekarang di Google Play Store dan App Store di sini atau kunjungi www.visionplus.id. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Vision+, silakan ikuti akun media sosial resmi Vision+ di @visionplusid (Facebook, Instagram, Twitter, TikTok), atau WhatsApp di 0888 8000 00.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1629 seconds (0.1#10.140)