Kenalkan Single Let It Go, Summerlane Lakukan Audisi Vokalis Baru

Sabtu, 25 Juni 2022 - 17:08 WIB
loading...
Kenalkan Single Let...
Band pop punk Summerlane melakukan audisi vokalis baru dalam video musik single teranyarnya, Let it Go. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Band pop punk Summerlane tengah melakukan audisi vokalis. Terdapat tiga kandidat yang bakal menggantikan posisi Rizki Prayosi alias Ochin sebagai vokalis.

Namun itu bukanlah hal yang sesungguhnya. Pemandangan tersebut hanya tersaji di video musik terbaru Summerlane berjudul Let It Go.

Video musik tersebut merupakan single terbaru Summerlane sejak resmi berada di bawah naungan label Warner Music Indonesia pada 2022.

Baca juga: 7 Kota Paling Stres di Dunia untuk Mengemudi, Nomor 3 Jakarta

Dalam video musiknya, Let It Go memang menyajikan proses pencarian vokalis baru Summerlane. Akan tetapi, single itu sendiri berkisah tentang keinginan untuk menyudahi sebuah hubungan.

"Hubungannya sudah tidak lagi memungkinkan untuk dilanjutkan karena melibatkan begitu banyak hal seperti kecurigaan dan kebohongan. Jadi solusi yang terbaik adalah merelakan satu sama lain," ungkap Ochin melalui keterangan tertulisnya, Sabtu (25/6/2022).

Lantas, apa alasan band pop punk asal Jakarta itu membuat konsep berbeda antara video musik dan lagunya? Menurut sang penabuh drum Bounty Ramdhan, konsep itu muncul begitu saja.

"Sebenernya ide looking for a new lead singer itu secara spontan keluar dari Adryansyah Anugrah selaku director dari video Let It Go. Dan memang kita ingin mencoba sesuatu yang beda aja, lebih seru-seru-an," jelas drummer yang biasa disapa Bong.

Sementara itu, let It Go terdengar cukup enerjik dan kental dengan nuansa pop punk. Diproduseri Wisnu Ikhsantama Wicaksana dari Lomba Sihir, proses penggarapan single ini juga terbilang cukup singkat.

Bong mengungkapkan jika proses rekaman hanya berlangsung selama 3 hari, dan dikerjakan selama masa PPKM.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2152 seconds (0.1#10.140)