Sukses Jadi Penulis Cerita Horor, Diosetta Kembangkan Jagad Segoro Demit

Sabtu, 30 Juli 2022 - 07:31 WIB
loading...
A A A
"Pada saat itu akhirnya menemukan KaryaKarsa yang menyediakan ruang yang nyaman untuk penggemar saya menikmati cerita-cerita horor saya dengan format e-book, sekaligus memberikan tanggapan, dukungan, bahkan memberikan apresiasi yang layak," lanjutnya.

Selama setahun berkarya di KaryaKarsa, Dio memperluas jagad cerita horornya dan mulai mengembangkan 'Jagad Segoro Demit'. Cerita-cerita yang ditulis Dio pada ruang baru ini semakin memancing rasa penasaran penggemarnya, maka tak ayal jika karya-karya Dio beberapa kali masuk jajaran 10 karya teratas di KaryaKarsa.

Dua karyanya berjudul Getih Ireng Abdi Lelembut dan Setra Gandamayit terlihat paling banyak dinantikan penggemarnya di KaryaKarsa.

Di sini Dio melihat potensi yang semakin luas yang memberikan kemungkinan karya-karya tulisannya untuk dapat diadaptasi ke dalam format lain, seperti audio, visual, komik, atau layar lebar, sehingga dinikmati oleh lebih banyak orang.

Berkat difasilitasi KaryaKarsa, akhirnya Dio mewujudkan potensi berkarya yang dicita-citakan. Ya, Jagad Segoro Demit akan diadaptasi menjadi format audio oleh Noice.

Selain itu, Gending Pencabut Nyawa juga telah diadaptasi menjadi format novel oleh salah satu penerbit besar Indonesia. Kesuksesan yang diperoleh dari apresiasi penggemar Dio melalui KaryaKarsa lambat laun bisa melampaui penghasilan utama dari perusahaan dia bekerja.

Baca juga: 3 Makanan Penurun Gula Darah dan Kolesterol yang Mudah Didapat

"Ke depannya saya tidak hanya ingin mengembangkan cerita-cerita baru di KaryaKarsa, tetapi juga menjadikan karya saya dalam format lain seperti audio, komik, visual, dan lain-lain," kata Dio.
(nug)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2112 seconds (0.1#10.140)