Sule Ingin Bawa Adzam Nginap di Rumahnya, Respons Nathalie Holscher di Luar Dugaan

Minggu, 04 September 2022 - 17:47 WIB
loading...
Sule Ingin Bawa Adzam...
Sule bersama Adzam, putranya. Foto/Tangkap Layar YouTube Sule Family
A A A
JAKARTA - Sule belum lama ini berkunjung ke rumah mantan istrinya, Nathalie Holscher. Komedian berusia 45 tahun itu datang untuk menengok sang anak, Adzam Adriansyah Sutisna.

Adzam diketahui sempat mengalami demam usai menjalani vaksinasi. Hal itu juga yang membuat Sule bergegas ke rumah Nathalie Holscher.



"Ayah datang langsung bangun, sini sayang...ini ayah..,” kata Sule dikutip dari kanal YouTube Sule Family, Minggu (4/9/2022).

Dalam kesempatan itu terlihat Sule mengajak berbicara Adzam. Meski belum paham, namun bocah yang belum genap satu tahun itu tahu yang mengajak bicara adalah ayahnya.

"Kapan bobo di Tambun, ikut yuk sama ayah..,” kata Sule lagi.



Sule juga sempat meminta Nathalie Holscher untuk pulang bersamanya dan mengajak Adzam tidur di rumah dia. Nathalie rupanya merespons ajakan itu dengan baik. Ia bersedia datang ke rumah Sule bersama Adzam, namun dengan catatan tidak menginap.

"Kapan main ke rumah? Tidur di sana kapan? Nginep sehari aja," ujar Sule.

"Iya mau tapi pulang," jawab Nathalie Holscher, singkat.

Meski sudah berpisah, Sule dan Nathalie Holscher tetap menjalin hubungan yang cukup baik. Mantan pasangan yang menikah pada 15 November 2020 ini masih saling kontak perihal anak mereka.

Seperti diketahui, Pengadilan Agama Cikarang telah memutuskan Sule resmi bercerai dengan Nathalie Holscher dalam persidangan yang digelar 10 Agustus lalu. Keputusan itu disampaikan di hadapan kuasa hukum Sule dan Nathalie.

Sule diwajibkan memberikan 1 buah mobil Alphard, 1 mobil Mazda, dan nafkah untuk anak mereka (Adzam), yakni Rp25 juta setiap bulan.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1921 seconds (0.1#10.140)