3 Obat Kolesterol untuk Lansia di Apotek, Nomor 2 Kurangi Risiko Pembekuan Darah

Kamis, 08 September 2022 - 09:56 WIB
loading...
3 Obat Kolesterol untuk...
Obat kolesterol untuk lanjut usia atau lansia di Apotek sebenarnya banyak pilihan. Namun hanya beberapa yang dianggap ampuh, diantaranya Niacin hingga PCSK9 inhibitors. Foto/Ilustrasi/Heart.org
A A A
JAKARTA - Obat kolesterol untuk lanjut usia atau lansia di Apotek sebenarnya banyak pilihan. Namun hanya beberapa yang dianggap ampuh, diantaranya Niacin hingga PCSK9 inhibitors.

Dalam mengonsumsi obat tentu disarankan berdasarkan resep dokter dan membelinya di Apotek. Berikut 3 obat penurun kolesterol untuk lansia di jual di Apotek, dirangkum dari berbagai sumber.

1. Niacin (Vitamin B3).
Salah satu obat yang dijual di Apotek, bermanfaat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Secara umum.dikenal sebagai suplemen yang digunakan untuk mengatasi kekurangan (defisiensi) vitamin B3 atau pellagra.

Selain itu, suplemen ini juga bisa digunakan dalam pengobatan dislipidemia. Obat ini tergolong bebas dan bisa diminum oleh orang dewasa termasuk lansia.



Sementara untuk efek samping: utama adalah kemerahan, gatal, kesemutan, dan sakit kepala. Sebagai informasi, untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

Dewasa: Dosis awal 250 mg, 1 kali sehari. Dosis bisa ditingkatkan setiap 4-7 hari hingga kadar kolesterol turun. Dosis maksimal 6 gram per hari.

2. Statin
Bagi penderita kolesterol tentunya, sudah tidak asing dengan obat satu ini. Menurut Mayoclinic bahwa membantu menstabilkan plak pada dinding pembuluh darah dan mengurangi risiko pembekuan darah tertentu.

Sejumlah statin tersedia untuk digunakan di Amerika Serikat. Mereka termasuk:

* Atorvastatin (Lipitor)
* Fluvastatin (Lescol XL)
* Lovastatin (Altoprev)
* Pitavastatin (Livalo, Zypitamag)
* Pravastatin (Pravachol)
* Rosuvastatin (Crestor, Ezallor)
* Simvastatin (Zocor)

Hal terpenting dari obat ini yaitu harus diingat sangat dianjurkan datang ke dokter, meski obat ini dijual di Apotek. Agar mendapat pertimbangan pengobatan statin dalam jangka panjang terhadap serangan jantung atau stroke.

"Jika risiko Anda sangat rendah, Anda mungkin tidak memerlukan statin, kecuali jika LDL (kolesterol jahat) Anda di atas 190 mg/dL (4,92 mmol/L)," keterangan Mayoclinic, dikutip Rabu (7/9/2022)

3. PCSK9 inhibitors
Obat ketiga untuk menurunkan kolesterol yang juga bisa didapatkan di Apotek. Masuk dalam obat terobosan yang dapat memblokir protein bernama PCSK9.

Obat ini biasanya diperuntukkan bagi orang memiliki kondisi genetik menyebabkan kadar LDL sangat tinggi. Atau juga bagi orang dengan penyakit jantung tidak dapat mentolerir statin atau obat penurun kolesterol lainnya.

"Berkomunikasi dengan dokter Anda untuk mengembangkan rencana perawatan yang tepat menurunkan kolesterol. Jika obat diperlukan, pastikan untuk meminumnya sesuai resep," keterangan dalam website Heart

Catatan: efek samping yang timbul berupa gatal, bengkak, nyeri atau memar di tempat suntikan.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1852 seconds (0.1#10.140)