The Astronaut, Single Solo Jin BTS Akan Dirilis 28 Oktober

Rabu, 19 Oktober 2022 - 08:55 WIB
loading...
The Astronaut, Single...
Jin BTS akan merilis single solo perdananya berjudul The Astronaut pada 28 Oktober 2022 pukul 13.00. Hal ini disampaikan oleh agensi BTS, Bighit Music. Foto/Soompi
A A A
JAKARTA - Jin BTS akan merilis single solo perdananya berjudul The Astronaut pada 28 Oktober 2022 pukul 13.00 waktu setempat. Hal ini disampaikan oleh agensi BTS , Bighit Music.

Melalui pernyataan resminya, Bighit Music menyebut bahwa The Astronaut adalah lagu yang dibuat dengan penuh cinta oleh Jin untuk penggemar, Army. Lagu ini juga akan menjadi hadiah untuk Army.

“Single solo resmi pertama member Jin BTS, The Astronaut akan dirilis pada 28 Oktober 2022,” kata Bighit Music dilansir dari Soompi, Rabu (19/10/2022).

“Karena ini adalah lagu yang dibuat dengan penuh cinta untuk para penggemar, kami berharap The Astronaut dapat menjadi hadiah untuk kalian semua,” sambungnya.



The Astronaut, Single Solo Jin BTS Akan Dirilis 28 Oktober

Foto/Soompi

Pemilik nama asli Kim Seokjin itu meluncurkan trailer logo epik dan jadwal promosi untuk single terbarunya tersebut pada Selasa, 18 Oktober 2022. Adapun lagu ini dikabarkan merupakan kolaborasi dengan band asal Inggris, Coldplay.

“Berbagai promosi juga kami siapkan untuk para penggemar selama proses persiapan single ini,” jelas Bighit Music.

“Tolong tunjukkan banyak dukungan untuk promosi ini. Di mana kalian dapat melihat berbagai sisi Jin,” tandasnya.

Sebelumnya, Jin secara pribadi mengumumkan rencananya untuk merilis single solo dengan kolaborasi misterius di konser BTS World Expo 2030 yang diselenggarakan di Busan.



“Saya akhirnya menyanyikan sesuatu berkat koneksi yang beruntung dengan seseorang yang saya idolakan,” ucap Jin dilansir dari Allkpop.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2893 seconds (0.1#10.140)