Dampingi Ibu Negara di Spouse Program KTT G20, Angela Tanoesoedibjo: Ragam Pangan Nusantara Jadi Inspirasi Dunia

Selasa, 15 November 2022 - 21:52 WIB
loading...
Dampingi Ibu Negara...
Wamenparekraf/Wakabaparekraf RI, Angela Tanoesodibjo mendampingi Ibu Negara Republik Indonesia, Iriana Joko Widodo di Spouse Program KTT G20. Foto/MNC Media
A A A
BALI - Indonesia memperkenalkan budaya pangan nusantara melalui Food Theater “Kisah Gulu & Friends”, serta “Archipelago on a tray” kepada 6 pendamping Kepala Negara atau spouse yang hadir pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Indonesia 2022.

Spouse Program dalam rangkaian KTT G20 Indonesia 2022 dilaksanakan di Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort, Rabu (15/11/2022).

Spouse Program dikemas dengan tema look & feel (Eksotis, Inspiratif, Festive, Elegan, Experience – Panca Indra Loka) untuk memberikan WOW effect “The First Time, Once In a Life Time Experiences, and Unforgettable", sehingga para spouse ini dapat merasakan pengalaman langsung kekayaan budaya Indonesia, termasuk kuliner.

Hidangan yang disajikan dalam format gastronomy dan dikemas dalam bentuk Food Theater membawa panca indera Ibu Negara Republik Indonesia Iriana Joko Widodo bersama para pendamping kepala negara KTT G20 ke dalam petualangan yang eksotis.



Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf/Wakabaparekraf) RI, Angela Tanoesodibjo, yang mendampingi Ibu Negara Republik Indonesia, Iriana Joko Widodo, dan para spouse, dalam keterangannya, menyampaikan melalui kegiatan showcase ini, para spouse diharapkan dapat mendengar kisah ragam pangan di Indonesia.

“Kami harapkan para spouse mendapatkan kesan mendalam tentang ragam pangan nusantara dan kisahnya untuk menjadi sebuah inspirasi bagi kebaikan dunia,” kata Angela Tanoesoedibjo yang juga Waketum Partai Perindo Bidang Ekonomi Digital & Kreatif itu.

Kurator sekaligus Narator Spouse Program, Helianti Hilman, mengatakan Spouse Program menghadirkan bahan pangan dari Aceh hingga Papua yang beragam untuk dikenalkan pada pendamping kepala negara, yang disajikan secara integrated performance, yang menampilkan stage act untuk menghidupkan tokoh di film pendek bertemu dengan penutur yang akan menerangkan tentang makanan Indonesia.

“Saya mendapat tugas bertutur tentang budaya pangan lokal Indonesia dalam sebuah stage act. Jadi para pendamping kepala negara KTT G20 akan merasakan hidangan nusantara dalam satu nampan. Dan kita sampaikan ingredients beserta culinary tradition dari semua hidangan yang disajikan,” kata Helianti.

Dia mengatakan pendekatan yang diambil dalam memperkenalkan ragam pangan nusantara ingin menyampaikan pesan bahwa Indonesia memiliki bahan makanan yang sehat.

Menu yang disajikan untuk para pendamping kepala negara ini di antaranya kletikan dan welcome drink. Salah satu kletikan terbuat dari bahan baku melinjo yang berasal dari Aceh.

Adapun, untuk menu appetizer, terdapat rujak buah, yang terdiri dari mangga, salak, dan jeruk Bali. Sedangkan untuk main course diantaranya ada Urap, Bebek Sumatra yang dimasak semur, Tum Ayam, Sayur Lodeh, sedangkan untuk dessert disediakan Lak-Lak Balinese Pancake yang disajikan dengan Es Puter Kelapa.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Perkuat Ketahanan Pangan,...
Perkuat Ketahanan Pangan, GRASP 2030 Dorong Regulasi Redistribusi Surplus Lewat Workshop
Viral! BLACKPINK Batal...
Viral! BLACKPINK Batal Tampil di Gedung Putih, Diduga Ketidaksukaan Ibu Negara Kim Keon Hee
7 Ibu Negara Tercantik...
7 Ibu Negara Tercantik di Dunia, Pesona dan Kharisma Pendamping Pemimpin Dunia
8 Skandal Ibu Negara...
8 Skandal Ibu Negara Amerika, Pelanggaran Keuangan hingga Selingkuh
Pemerintah Singapura...
Pemerintah Singapura Legalkan Konsumsi 16 Serangga Ini, Jangkrik hingga Ulat
Tak Hanya Mengenyangkan,...
Tak Hanya Mengenyangkan, Ini Manfaat Sorgum untuk Kesehatan
Buka Akses Pangan Sehat...
Buka Akses Pangan Sehat bagi Keluarga Prasejahtera, Super Indo Bersama Mitra Jalankan Program Senyuman Ramadan 2024
Kerap Dipanggil Calon...
Kerap Dipanggil 'Calon Ibu Negara Cantik', Siti Atikoh Tetap Merendah: Tapi Saya Sudah Tua
8 Potret Ibu Negara...
8 Potret Ibu Negara di Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN, Cantik-Cantik Pakai Kain Batik
Rekomendasi
Telkom Solution Hadirkan...
Telkom Solution Hadirkan Solusi Digital Inovatif untuk Segmen Bisnis Enterprise
Berapa Gaji Ole Romeny...
Berapa Gaji Ole Romeny di Oxford United?
5 Tuduhan AS ke Iran...
5 Tuduhan AS ke Iran yang Tidak Pernah Terbukti Kebenarannya
Berita Terkini
3 Drama Korea Park Bo...
3 Drama Korea Park Bo Gum Paling Dikagumi Penggemar, Karakternya Bikin Gemas
38 menit yang lalu
Cerah & Glowing Saat...
Cerah & Glowing Saat Lebaran? Simak Tips Skincare Ini!
49 menit yang lalu
Rahasia Makeup Tahan...
Rahasia Makeup Tahan Lama & Flawless Saat Lebaran!
55 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Rabu 26 Maret 2025: Diperlakukan Istimewa, Kasih Justru Merana
55 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9, Rabu 26 Maret 2025: Ogah Ingin Insyaf, Rendi Balas Dendam
1 jam yang lalu
Film Snow White Dicap...
Film Snow White Dicap sebagai Kegagalan Terbesar Disney
1 jam yang lalu
Infografis
4 Negara di Dunia yang...
4 Negara di Dunia yang Tidak Memiliki Pesawat Tempur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved