BUDDYKU FEST: How To Get Your First 10k Follower

Selasa, 22 November 2022 - 16:37 WIB
loading...
BUDDYKU FEST: “How...
BuddyKu Fest memberikan berbagai edukasi menarik yang bertujuan untuk mendukung generasi muda dalam era digital .
A A A
JAKARTA - Media sosial digunakan hampir semua orang untuk mengakses, menerima, dan mengembangkan informasi yang sedang dijalani maupun dicari saat ini. Penggunaan media sosial atau platform digital memiliki manfaat tersendiri bagi setiap penggunanya. Beberapa orang memanfaatkan teknologi tersebut untuk menjadi content creator, beberapa lagi ada yang menggunakannya untuk personal branding, hingga bisnis dan usaha.

Dalam pemanfaatan media sosial atau platform tersebut banyak orang belum memiliki pengetahuan lebih jauh mengenai media sosial itu sendiri. Sebagai contoh, strategi dalam memaksimalkan media sosial, hal tersebut dapat dikatakan bukan sesuatu yang mudah karena menjadi tolak ukur interaksi audiens, yang membuat pengguna dapat menjangkau dan meningkatkan relevansi di media sosialnya. Beberapa content creator yang senantiasa membuat konten, memahami hal tersebut dan seringkali menginginkan adanya perkembangan dari followers yang dimilikinya di media sosial.

BuddyKu sebagai news aggregator yang juga sebagai platform media untuk berbagi informasi menanggapi serius mengenai edukasi teknologi informasi seperti media sosial, karena sesuai dengan visi misi BuddyKu yang ingin menjadikan kemajuan teknologi informasi sebagai wadah kemajuan negara Indonesia menuju ekonomi digital 2025 melalui generasi muda yang melek digital.

Karena hal tersebut, BuddyKu dalam acara BuddyKu Fest memberikan berbagai edukasi menarik yang bertujuan untuk mendukung generasi muda dalam era digital sekaligus merayakan ulang tahun pertama BuddyKu yang disponsori oleh Leminerale, Telkomsel dan Sasa.

BuddyKu Fest yang bertemakan “How To Get Your First 10k Follower” akan dibawakan oleh narasumber yang bernama Aditya Pramana yakni seorang content creator yang berkompeten dibidangnya, acara diadakan pada hari Kamis 24 November 2022, pada pukul 17.00-18.00 yang diselenggarakan secara streaming melalui zoom meeting.

Acara tersebut dapat dihadiri secara gratis dengan mendaftar melalui link: https://bit.ly/HOWTOGETFIRST10KFOLLOWER peserta acara mendapatkan benefit berupa e-certificate dan juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah senilai jutaan rupiah.
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1678 seconds (0.1#10.140)