Diklaim Beberapa Negara ASEAN, Benarkah Kebaya Pakaian Asli Indonesia?

Sabtu, 26 November 2022 - 18:32 WIB
loading...
A A A
Nah, kalau kebaya pendek itu hanya sampai di pinggul dan dapat dikenali melalui ciri khas ketat membentuk siluet tubuh pemakainya. Gaya kebaya pendek ini amat populer di Singapura, Kuala Lumpur, maupun Penang.

Lebih lanjut, perlu diketahui juga bahwa kata kebaya itu sendiri sejatinya berasal dari bahasa Arab dari kata 'kaba' yang artinya 'pakaian'. Pakaian ini menurut laman Expat, kali pertama dipakai di Indonesia sekitar abad ke-15 hingga ke-16.

Pakaian ini mirip dengan apa yang dikenakan wanita Portugis di abad ke-16 yang tiba di pesisir barat daya Malaysia, tepatnya di seberang Selat Malaka dari Sumatera di barat laut Indonesia.



Di laman yang sama dijelaskan bahwa kebaya memainkan peran yang cukup penting dalam cara berpakaian wanita Eropa di Indonesia. Kebaya dianggap pakaian resmi wanita Eropa di era itu.

"Selama ini kebaya kebanyakan dibuat dari kain mori, tapi kemudian modifikasi dilakukan dengan memperkenalkan kebaya yang terbuat dari bahan sutra dan sulaman untuk menambah desain dan warna," beber keterangan laman Expat.

Bentuk kebaya yang paling dominan dikenakan di Pulau Jawa dan Bali saat ini dapat ditelusuri ke kebaya yang dikenakan di Jawa dan Sunda dari akhir abad ke-19 dan awal abad 20, dan seterusnya.

Dijelaskan juga bahwa banyak dari ciri-ciri kebaya masa kini yang mudah dikenali, misalnya blus ketat yang menonjolkan torso wanita; leher lipat tanpa kerah dan bukaan depan; lengan panjang; dan jenis kain semi transparan.

Gaya kebaya tersebut juga dapat terlihat pada kebaya abad lalu. Artinya, perubahan drastis dari kebaya tidak terjadi, dan ini menunjukkan pelestarian kebaya klasik terjadi hingga saat ini.

"Kebaya tradisional menutupi tubuh wanita dengan ketat menggunakan kain panjang yang disebut stagen. Wanita dengan status sosial yang lebih tinggi akan membantu membungkus tubuh mereka dengan stagen," tambah laporan laman tersebut.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Komunitas Kebaya Menari...
Komunitas Kebaya Menari Rayakan Natal Bersama Anak Yatim di Panti Asuhan Vincentius Putri
3 Oktober 2024 Hari...
3 Oktober 2024 Hari Apa? Ini Peristiwa yang Pernah Terjadi di Tanggal Tersebut
Sejarah TPU Tanah Kusir,...
Sejarah TPU Tanah Kusir, Tempat Peristirahatan Terakhir Marissa Haque
Diklaim Malaysia Sampai...
Diklaim Malaysia Sampai Bikin IShowSpeed Bingung, Ini Bukti dari UNESCO Batik Milik Indonesia
7 Ucapan Selamat Hari...
7 Ucapan Selamat Hari Radio Nasional 2024, Diperingati Setiap 11 September
The Real Bestie! 4 Gaya...
The Real Bestie! 4 Gaya Kompak Sri Mulyani dan Retno Marsudi Pakai Kebaya Merah Putih
Sejarah MS Glow, Brand...
Sejarah MS Glow, Brand Kecantikan Ternama Indonesia yang Jadi Perhatian
Fakta-fakta Gedung Putih,...
Fakta-fakta Gedung Putih, Bangunan Bersejarah Amerika yang Memiliki Cerita Unik
5 Artis yang Pakai Suntiang...
5 Artis yang Pakai Suntiang saat Nikah, dari Nikita Willy hingga Aaliyah Massaid
Rekomendasi
Daftar Panjang Modus...
Daftar Panjang Modus Pelanggaran MinyaKita, Kemendag Buka-bukaan
Inilah Sosok di Balik...
Inilah Sosok di Balik Hadirnya AI yang Mengubah Dunia Teknologi
SPMB: Kebijakan Keberpihakan
SPMB: Kebijakan Keberpihakan
Berita Terkini
Michelle Halim Diduga...
Michelle Halim Diduga Doxing Anak di Bawah Umur, Warganet Ramai Laporkan Aksinya
1 menit yang lalu
Lebaran Penuh Keajaiban...
Lebaran Penuh Keajaiban di Ancol Taman Impian
2 menit yang lalu
Kate Middleton Menerima...
Kate Middleton Menerima Gelar Kehormatan Baru, Dijuluki Putri Detail
41 menit yang lalu
Konten Kreator Direy...
Konten Kreator Direy Dealova Tambah Cuan Baru lewat YouTube Shopping Affiliates dan Shopee
1 jam yang lalu
Semakin Memukau! Idol...
Semakin Memukau! Idol Switch (Cross Gender Song) Akan Dibawakan TOP 7 Indonesian Idol XIII di Spektakuler Show 8
1 jam yang lalu
Luna Maya Bingung Ifan...
Luna Maya Bingung Ifan Seventeen Jadi Dirut PFN: Ada yang Lebih Kompeten
2 jam yang lalu
Infografis
Bukan Indonesia, Trump...
Bukan Indonesia, Trump Minta Pindahkan Warga Gaza ke Negara ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved