Kemenkes Keluarkan SE Waspada usai 7 Anak di Tasikmalaya Keracunan Chiki Ngebul

Jum'at, 06 Januari 2023 - 12:53 WIB
loading...
Kemenkes Keluarkan SE...
Kemenkes mengeluarkan SE yang berisi imbauan pada seluruh Dinkes baik di provinsi, kabupaten/kota untuk melaporkan kasus keracunan chiki ngebul nitrogen cair. Foto/Instagram @gie_gito
A A A
JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengeluarkan surat edaran (SE) yang berisi imbauan pada seluruh Dinas Kesehatan (Dinkes) baik di provinsi, kabupaten/kota hingga rumah sakit untuk melaporkan kasus keracunan chiki ngebul nitrogen cair.

Imbauan itu tertuang dalam surat edaran Kemenkes nomor SR.01.07/III.5/154/2023 perihal 'Pelaporan Peningkatan Kasus dalam Penggunaan Nitrogen Cair pada Makanan.'

Berikut bunyi SE pelaporan kasus keracunan chiki ngebul nitrogen cair diteken Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan Kemenkes Republik Indonesia, Yuli Astuti Saripawan, tertanggal 5 Januari 2023.

“Sehubungan dengan surat dari Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan nomor SR.01.07/III.5/67/2023 tanggal 4 Januari 2023 tentang Pelaporan Kasus Kedaruratan Medis dalam Penggunaan Nitrogen Cair pada Makanan, maka kami sampaikan bahwasanya tidak terjadi Kejadian Luar Biasa (KLB), hanya terjadi peningkatan kasus dalam penggunaan nitrogen cair yang bersifat lokal," tulis SE tersebut.



"Namun demikian jika terjadi kejadian serupa di tempat lain, tetap perlu melaporkan dan memantau serta berkoordinasi penanganannya di lapangan. Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerja sama Saudara, diucapkan terima kasih,” lanjutnya berdasarkan keterangan yang diterima SINDOnews, Jumat (6/1/2023).

Dikeluarkannya SE ini menyusul dengan kasus tujuh murid SDN 2 Ciawang, Kecamatan Leuwisari, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat mengalami keracunan akibat mengonsumsi chiki ngebul pada November 2022.

Mereka rata-rata mengalami sejumlah gejala seperti mual hingga muntah-muntah. Sebagai tindak lanjut, ketujuh siswa yang keracunan tersebut lantas langsung dilarikan ke Puskesmas Leuwisari dan RSUD SMC Kabupaten Tasikmalaya untuk mendapatkan penanganan medis.

Fenomena jajanan chiki ngebul sendiri sudah populer sejak dulu. Bahkan, dulu dikenal juga dengan nama napas naga karena uap dari nitrogen cair yang dihasilkan.



Jajanan satu ini merupakan makanan ringan yang berasal dari tepung beras atau jagung yang memiliki bentuk bulat, kering, dan bertekstur renyah. Para penjual akan menyajikan jajanan satu ini dengan menuangkan nitrogen cair ke wadah berisi snack ringan tersebut.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Raja Charles Takut Keracunan...
Raja Charles Takut Keracunan Jamur, Andalkan Pengawal Periksa Makanan
Sudah Terdeteksi di...
Sudah Terdeteksi di Indonesia, Apakah HMPV Ada Obatnya?
3 Persamaan Virus HMPV...
3 Persamaan Virus HMPV dan Covid-19, Keduanya dapat Menimbulkan Wabah
Berapa Lama Sisa Makanan...
Berapa Lama Sisa Makanan Dapat Disimpan Aman di Kulkas? Awas Keracunan
GSK dan Kemenkes Bersatu...
GSK dan Kemenkes Bersatu untuk Tingkatkan Inovasi Kesehatan di Indonesia
Gelar Seminar Internasional,...
Gelar Seminar Internasional, Poltekkes Kemenkes Jakarta II Kerjas Sama dengan Universitas Luar Negeri
BPOM Temukan Bakteri...
BPOM Temukan Bakteri Berbahaya pada Jajanan China Latiao, Picu Keracunan
Jajanan China Latiao...
Jajanan China Latiao Picu Keracunan di 7 Daerah, BPOM Tarik Produk dari Pasaran
Sortaman Saragih Soroti...
Sortaman Saragih Soroti Dugaan Pungli dan Bullying PPDS Unsrat: Prodi Kedokteran Harus Transparan
Rekomendasi
UFC Siapkan Duel Akbar...
UFC Siapkan Duel Akbar Islam Makhachev vs Ilia Topuria: Demi Kesepakatan Miliaran Dolar Amerika Serikat?
Tepis RUU TNI Kembalikan...
Tepis RUU TNI Kembalikan Dwifungsi ABRI, Utut Adianto Berdalih Tak Ada yang Bisa Kembalikan Jarum Jam
Geger Sumpah Palapa,...
Geger Sumpah Palapa, Ibu Penguasa Majapahit Turun Tangan Temui Gajah Mada
Berita Terkini
Aturan Kecantikan yang...
Aturan Kecantikan yang Tak Boleh Dilanggar Wanita Kerajaan, Penampilan Kate dan Markle Tuai Sorotan
21 menit yang lalu
Kehidupan Pangeran Harry...
Kehidupan Pangeran Harry Tanpa Ayah dan Saudarahnya Menyedihkan, Terasa Asing dan Menakutkan
2 jam yang lalu
Nagita Slavina Suka...
Nagita Slavina Suka Koleksi Baru ISAGO, Cocok Buat Anak Muda
8 jam yang lalu
5 Fakta When Life Gives...
5 Fakta When Life Gives You Tangerines, Drama Korea yang Bikin Netizen Nangis
9 jam yang lalu
Kolaborasi Jennie BLACKPINK...
Kolaborasi Jennie BLACKPINK dan Diplo Picu Perdebatan, sang Produser Terseret Kasus Pelecehan Seksual
10 jam yang lalu
ISAGO Bawa Perubahan...
ISAGO Bawa Perubahan Industri Perhiasan di Indonesia, Valencia Tanoesoedibjo: Tak Sekadar Cantik
10 jam yang lalu
Infografis
Saat Kecelakaan Maut...
Saat Kecelakaan Maut di Paris, Putri Diana Hamil 10 Minggu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved