Cegah Hipertensi, Rajinlah Memonitor Tekanan Darah!

Sabtu, 25 Juni 2016 - 09:20 WIB
Cegah Hipertensi, Rajinlah Memonitor Tekanan Darah!
Cegah Hipertensi, Rajinlah Memonitor Tekanan Darah!
A A A
JAKARTA - Hipertensi merupakan penyakit tidak menular yang dapat dikendalikan. Pencegahan hipertensi memungkinkan seseorang untuk terhindar dari berbagai penyakit komplikasi.

Hipertensi masih menjadi salah satu masalah besar bagi kesehatan di dunia dan di Indonesia. Hipertensi merupakan silent killer yang telah memengaruhi jutaan orang di dunia.

Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah dr Rossana Barack. SpJP(K) FIHA, mengatakan, hipertensi merupakan suatu keadaan ketika tekanan darah di pembuluh darah meningkat secara kronis. Jika dibiarkan, penyakit ini dapat mengganggu fungsi organ-organ lain.

"Terutama organ-organ vital seperti jantung dan ginjal. Hal inilah yang menjadikan hipertensi sebagai salah satu penyebab utama kematian di seluruh dunia karena merupakan salah satu faktor risiko yang paling berpengaruh terhadap kejadian penyakit jantung, stroke dan gagal ginjal,” ujar dr. Rossana Barack dalam keterangan resmi yang diterima Sindonews.

Menurutnya, penyakit hipertensi sering tidak menimbulkan gejala, hanya bisa diketahui bila dilakukan pengecekan tekanan darah. Karena itu, cara terbaik untuk mendeteksi adanya hipertensi adalah dengan melakukan pengecekan tekanan darah secara mandiri dan berkala.

"Pengukuran tekanan darah secara mandiri dan berkala oleh pasien hipertensi di rumah, bila dilakukan dengan benar dan secara rutin dapat lebih menggambarkan tekanan darah yang sesungguhnya dibandingkan dengan pengukuran tekanan darah yang hanya dilakukan sesekali saat berobat di fasilitas kesehatan," katanya.

Jika hipertensi dapat dideteksi sejak dini maka kemungkinan terjadinya risiko serangan jantung, gagal jantung, stroke dan gagal ginjal dapat diminimalisir. Deteksi sejak dini dapat menurunkan biaya pengobatan yang dibutuhkan untuk mencegah serangan jantung dan stroke.

Khusus untuk orang dewasa tanpa terkecuali disarankan untuk memeriksa tekanan darahnya dan mengetahui tingkat tekanan darahnya. Beratnya hipertensi tidak hanya berdasar tingginya tekanan darah saja, namun harus dilihat adanya faktor penyerta lainnya.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7642 seconds (0.1#10.140)